Batal! AS Tak Jadi Gunakan Pangkalan Militer Korsel dan Jepang untuk Pengungsi Afghanistan

- 24 Agustus 2021, 22:00 WIB
AS batalkan rencana tampung pengungsi Afghanistan ke Korsel dan Jepang.
AS batalkan rencana tampung pengungsi Afghanistan ke Korsel dan Jepang. /STRINGER/REUTERS

PR CIREBON - Amerika Serikat (AS) memutuskan untuk menolak gagasan menggunakan markas militer terbesar di luar negeri, yakni Korea Selatan dan Jepang, untuk menampung sementara pengungsi dari Afghanistan.

Pejabat AS menilai ada tempat yang lebih baik dari Korea Selatan dan Jepang untuk hal tersebut.

Kedua negara itu dicoret dari daftar karena alasan logistik dan geografis di antara alasan lainnya

Baca Juga: Kepolisian Ubah Warna Pelat Nomor Kendaraan, Apa Ada Biayanya?

Keterangan itu didapat dari dua sumber terpercaya yang tak disebutkan namanya, dan berbicara langsung kepada Reuters.

Sebelumnya, Pemerintah Korea Selatan telah merespons secara positif saat AS pertama kali memunculkan ide tersebut, kata narasumber itu.

Hingga saat ini, Departemen Luar Negeri AS belum memberikan tanggapan terkait hal itu.

Baca Juga: Selena Gomez Berikan Pengakuan Mengejutkan Soal Kesehatan Mentalnya Terhadap Penggunaan Media Sosial

Diketahui, Korea Selatan bekerja sama dengan AS untuk mengevakuasi sebanyak 400 warga Afghanistan untuk membawa mereka ke Seoul, kata sumber tersebut.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x