Tips Menjaga Kesuburan, Ini Makanan yang Harus Dihindari Bagi Pasangan Suami Istri

- 22 November 2020, 13:27 WIB
Ilustrasi pasangan.
Ilustrasi pasangan. /pixabay.com/sasint


PR CIREBON - Bagi pasangan suami istri (pasutri) yang baru menikah mungkin ada yang ingin cepat-cepat mendapatkan keturunan.

Selain berdoa, ada sejumlah tips yang bermanfaat dalam mempercepat mendapatkan keturunan, salah satunya dalam pemilihan makanan.

Ada sejumlah makanan yang perlu dihindari dan diperbanyak konsumsinya agar kualitas sperma dan sel telur bisa optimal, guna meningkatkan kesuburan bagi para pasutri.

Baca Juga: Tantang Kepala Daerah Kritik Kelompok Meresahkan, Teddy Gusnaidi: Coba Berani Tidak?

1. Hindari Makanan Berlemak

Menurut dokter spesialis gizi klinik RSU Bunda Jakarta, Marya Haryono, makanan yang mengandung lemak jenuh dan lemak trans yang tinggi sebaiknya dihindari.

"Kualitas sel telur dan sperma penganggunya banyak, bisa karena lemak yang banyak mengganggu hormon, pro oksidasinya banyak," kata Marya sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Antara, Minggu 22 November 2020.

Makanan bersantan misalnya, kata Marya, perlu dihindari karena kandungan lemak jenuhnya tinggi, walau memang ada sisi baiknya.

Baca Juga: Palestina Tembakan Roket ke Israel, Menarik Serangan Udara Israel di Gaza

2. Hindari Olahan Makanan Ini

Merya mengatakan, makanan yang juga sebaiknya dihindari adalah makanan yang mengadung karbohidrat tinggi, gula yang terlalu banyak, mengandung pemanis, kafein dan minuman beralkohol.

"Makanan karbohidrat tinggi misalnya nasi terlalu banyak, roti terlalu banyak, dominan karbohidrat. Makan nasi ditambah mi, kentang goreng, zat gizinya enggak optimal," tutur Marya.

3. Perbanyak Makanan Dengan Gizi Seimbang

Marya menekankan pentingnya asupan makanan yang bergizi secara seimbang. Namun untuk perempuan yang ingin segera hamil bisa menambah asupan proteinnya, dengan catatan zat gizi tubuhnya sudah terpenuhi.

Baca Juga: Ganjar Resmi Umumkan UMK Jawa Tengah 2021, Ini Daftar Lengkapnya

Makanan lain yang perlu ditingkatkan asupannya adalah makanan yang mengandung lemak tak jenuh misalnya alpukat, beberapa jenis ikan, lalu minyak zaitun.

Selain itu, makanan yang mempengaruhi kesuburan seperti asam folat, zinc, zat besi, vitamin E, B, selenium dan lainnya juga perlu ditingkatkan asupannya.

Khusus untuk suplemen, dia menyarankan perlu berkonsultasi dulu dengan dokter karena jika dosisnya berlebihan bisa memunculkan berbagai risiko untuk kesehatan.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x