Ada 4 Tanda Pada Wanita yang Bukan Pasangan Tepat bagi Pria

28 Oktober 2022, 07:27 WIB
Berikut adalah 4 tanda bahwa dia bukan wanita yang tepat /Pixabay/mohammed Hassan /

SABACIREBON – Setiap orang umumnya memiliki kriteria masing-masing dalam hal memilih calon pasangan hidupnya. Bahkan di Indonesia kebanyakan suku mempunyai syarat-syarat tertentu bagi calon yang terpilih.

Apakah seseorang itu merupakan orang yang tepat buatmu atau malah dengan bersamanya kamu semakin akan tidak lebih baik?

Mendekati seseorang nggak selamanya berjalan mulus. Apalagi, menjalani hubungan selama seumur hidup sampai maut memisahkan.

Berikut adalah 4 tanda bahwa dia bukan wanita yang tepat dikutip dari  Pikiran-rakyat.com dari berbagai sumber.

Baca Juga: Begini Arti Kencan bagi Pria dan Wanita Menurut Ahli Percintaan

1. Ngerasa Capek Menghadapi Dia

Kalau selama PDKT atau saat menjalin hubungan dengannya kamu ngerasa capek dan bosan, ini ciri-ciri kamu belum mendapat sosok yang tepat untuk bersama hingga maut memisahkan.

2. Kamu Berubah Jadi Kurang Baik

Jika bersamanya dan kamu tidak mempunyai progress jadi sosok pribadi yang lebih baik, mending kamu tinggalkan dia saja. 

Sejatinya, menjalin hubungan itu untuk mencapai tujuan bersama yang jauh lebih baik. Secara pribadi kamu akan menjadi sosok yang lebih baik dan selangkah lebih dekat dalam mencapai cita-cita. 

Baca Juga: Revolusi Penegak Hukum

Bukan malah berubah jadi sosok yang lebih buruk setelah menjalin hubungan dengan dia. Hal itu terlihat dari sikap kamu yang berubah jadi tidak baik.

Bahkan, sampai orang-orang terdekat denganmu merasakan dampak dari perubahan sikapmu. Jika begitu, segera tinggalkan dia.

3. Dia Masih Berada dalam Bayangan Masa Lalu

Kalau kamu menjalin hubungan dengan seorang wanita yang masih cinta dengan mantannya, dia masih sayang hingga terbayang-bayang, dan belum bisa sembuhin luka hatinya berarti dia masih terjebak masa lalu.

Baca Juga: French Open 2022 : Minions Keok Deui, Dipaksa Angkat Koper Ganda Taiwan di Babak Pertama

Kalau dia benar-benar serius sama kamu, maka dia akan melangkah maju bersamamu dan meninggalkan masa lalunya. Jika tidak, kemungkinan besar kamu hanya menjalin hubungan tanpa arah dan tidak memberi hal positif.

4. Dia Gak Jadiin Kamu Prioritas

Kamu bisa lihat apakah kamu jadi prioritasnya atau tidak dari hal-hal sederhana, misalnya dari menepati janji, berusaha ngatur waktu buat bertemu meskipun dia lagi sibuk, dan lain sebagainya.

Ketika dia tidak pernah berusaha apapun di hubungan kalian dan dia malah terkesan asyik dan enjoy sendiri, kemungkinan dia memang bukan sosok yang tepat untukmu.

Itulah penjelasan dari 4 tanda bahwa dia bukan wanita yang tepat untukmu.***

 

Editor: Otang Fharyana

Sumber: pikiran-rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler