Artis Lady Marsella Didapuk Kemenparekraf Jadi Duta Satgas Toilet Indonesia

- 25 Februari 2021, 12:55 WIB
Kemenparekraf menunjuk artis Lady Marsella sebagai Duta Satgas Toilet Indonesia, untuk terobosan kebersihan toilet di tempat wisata.*
Kemenparekraf menunjuk artis Lady Marsella sebagai Duta Satgas Toilet Indonesia, untuk terobosan kebersihan toilet di tempat wisata.* //ANTARA/HO-Kemenparekraf

Dalam penjelasannya pula, toilet bisa menjadi salah satu sumber penyakit bila tidak terurus dengan baik, apalagi sekarang lagi pandemi Covid-19.

Baca Juga: Tanggapi Dihapusnya Santunan Korban Meninggal Covid-19, Hidayat Nur Wahid: Padahal Sudah Sepakat Buat Anggaran

Menurut Anthoney Lau, kebersihan toilet di tempat pariwisata sangat penting dan diperlukan.

Di samping agar para wisatawan bisa terbebas dari penyakit menular seperti diare maupun Covid-19. Dengan kondisi toilet yang bersih, diharapkan geliat ekonomi di tempat pariwisata bisa kembali tumbuh.

"Kami mengajak masyarakat untuk ikut berkampanye betapa pentingnya menjaga kebersihan di toilet agar terbebas dari penyakit," kata Anthoney dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Antara.

Baca Juga: Buah Anggur Ternyata Berkhasiat untuk Membuat Kulit Cantik dan Bercahaya, Ini Penjelasannya

Seperti diketahui, Satgas Toilet Indonesia resmi dibentuk sejak awal Februari oleh Menteri Parekraf Sandiaga Uno.

Satgas Toilet Indonesia akan bekerja di seluruh obyek pariwisata di Indonesia. Langkah ini diambil demi menjaga kebersihan toilet dan secara tidak langsung menjaga reputasi pariwisata Indonesia.

"Satgas Toilet Indonesia yang kami gagas merupakan konsep dari penyiapan destinasi wisata tidak hanya dari sisi infrastruktur yang terlihat tapi juga dari fasilitas penunjang berupa toilet," jelas Sandiaga Uno dalam keterangannya.

Baca Juga: Akun Medsos Persib 'Singkirkan' Dua Jersey Kiper, Bobotoh Ramai Isu Perombakan Penjaga Gawang

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x