Cek Fakta: Benarkah Mamah Dedeh Dikabarkan Sakit dan Meninggal di Eka Hospital Serpong? Ini Faktanya

- 27 Mei 2020, 16:50 WIB
PENDAKWAH Mamah Dedeh.*
PENDAKWAH Mamah Dedeh.* /PRFM/

PIKIRAN RAKYAT - Beredar pesan berantai dalam aplikasi pesan instan Whatsapp yang mengklaim seorang ustazah terkenal yang akrab disapa Mamah Dedeh dinyatakan meninggal dunia.

Secara detail, ustazah yang bernama asli Dedeh Rosidah dikabarkan meninggal dunia pada 26 Mei 2020 pukul 22.28 WIB di Eka Hospital Bumi Serpong Damai, Tangerang, Banten.

Adapun narasi lengkap dapat terlihat sebagai berikut:

Baca Juga: Hari Ini, Sidang Perdana Kasus Narkoba Lucinta Luna Digelar Secara Virtual

Innaa lillaahi wa inna illaihi Roojiuun... Telah berpulang ke Rahmatullah Ustazdah tercinta panutan muslim tanah air,  MAMAH DEDEH  pada hari selasa tanggal 26 Mei 2020 , pukul 22.28 WIB ,karena sakit di EKA HOSPITAL BUMI SERPONG DAMAI TANGERANG BANTEN,” demikian bunyi narasi yang beredar dalam WhatsApp tersebut.

Berdasarkan hasil penelusuran PikiranRakyat-Cirebon.com dari situs Turn Back Hoax dan PRFM News, diketahui informasi valid yang berbeda dari klaim informasi yang tersebar baru-baru ini.

Baca Juga: Khawatir Gelombang Kedua Covid-19, Farmasi AS Siapkan Dorongan Besar untuk Vaksinasi Flu

Secara pasti, Ustazah Mamah Dedeh dinyatakan masih sehat dan masih beraktifitas normal seperti biasa. Informasi ini disampaikan langsung Abdel Achrian yang diketahui selama ini mendampingi Mamah Dedeh siaran dalam program Mamah dan AA di salah satu stasiun televisi swasta nasional.
 
Melansir dari PRFRM News, Abdel menjelaskan, hal itu lewat unggahan Instastory terbaru dalam akun instagram pribadinya, @abdelachrian.

Baca Juga: Direkomendasikan Trump untuk Sembuhkan Covid-19, Klorokuin Kini Dihentikan Uji Cobanya oleh WHO

Abdel Achrian buka suara soal kabar meninggalnya pendakwah Mamah Dedeh
Abdel Achrian buka suara soal kabar meninggalnya pendakwah Mamah Dedeh

Baca Juga: Siagakan Personel Secara Bergilir, Polsek Kapetakan Polres Ciko Sekat Pemudik

Ia memastikan bahwa Mamah Dedeh berada dalam keadaan sehat karena sudah sempat bertelepon terlebih dahulu.

Banyak yang nanya kabar lewat WA soal Mamah Dedeh, Alhamdulillah sudah ditelpon beliau sehat saja. Gak bener tuh kabar meninggal,” demikian tulis Abdel dalam Instastory di akun instagram miliknya, @abdelachrian.

Senada dengan Abdel, Ustaz Yusuf Mansyur pun menyatakan dengan tegas bahwa Mamah Dedeh yang dikenal lincah itu masih hidup normal seperti biasa.

Baca Juga: Raja Judi Makau Stanley Ho Tutup Usia, Harta Warisan Diprediksi Jadi Rebutan

Pernyataan itu ia pastikan usai dirinya berkomunikasi melalui sambungan telepon dengan Mamah Dedeh.

Sementara itu, keluarga Mamah Dedeh juga menyampaikan bahwa ustazah yang dilahirkan di Kabupaten Ciamis itu berada dalam kondisi sehat walafiat.

Bahkan, keluarga Mamah Dedeh juga meminta khalayak terus mendoakan Mamah untuk selalu sehat dan panjang umur.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x