Pemetaan Potensi Ekonomi Lokal, Langkah Penting dalam Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

- 27 Maret 2024, 23:52 WIB
Pemetaan Potensi Ekonomi Lokal
Pemetaan Potensi Ekonomi Lokal /masterplandesa/

SABACIREBON - Pertumbuhan ekonomi merupakan kondisi utama bagi kelangsungan pembangunan ekonomi daerah. Suatu negara dapat dikatakan berhasil dalam perekonomiannya jika kegiatan ekonominya lebih tinggi daripada masa sebelumnya.

Dalam pengembangan ekonomi, pemerintah daerah berperan penting dalam meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, pemetaan potensi ekonomi lokal menjadi sangat penting.

Pemetaan potensi ekonomi lokal dilakukan untuk mengetahui potensi yang ada di daerah tersebut dan sumber daya manusia yang dimiliki.

Baca Juga: Jasa Marga Sebut Puncak Arus Mudik Diperkirakan Tanggal 6 April 2024

Dengan mengetahui potensi lokal, ekonomi dan sumber daya manusia dapat dimaksimalkan untuk meningkatkan perekonomian daerah.

Pemetaan potensi ekonomi lokal dapat dilakukan dengan mengidentifikasi potensi ekonomi di daerah tertentu, termasuk identifikasi potensi sektoral sumber daya alam, sumber daya manusia, teknologi yang ada, dan modal.

Selain identifikasi sektoral, pembuatan peta sebaran potensi lokal juga perlu dilakukan untuk mengetahui persebaran sektor-sektor potensi lokal yang akan memudahkan dalam peningkatan potensi lokal.

Baca Juga: Upaya Mengatasi Dampak Kawasan Industri di Perdesaan 

Analisis sektoral juga diperlukan dalam pemetaan potensi ekonomi lokal. Analisis ini dapat dilakukan dengan beberapa cara, seperti Analisis Location Quotient (LQ), Analisis Shift Share, Incremental Capital Output Ratio (ICOR), Analisis Spesialisasi Daerah, Analytical Hierarchy Process (AHP), dan Analisis SWOT.

Analisis SWOT sering dilakukan karena sangat mudah dipahami jika dilakukan dalam tingkat komunitas, terutama masyarakat pedesaan.

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: masterplandesa.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x