The Jakmania Euforia Usai Persija Juara Piala Menpora, Polisi Amankan 1 Pemuda yang Bawa Ganja

- 27 April 2021, 16:26 WIB
 Suporter Persija berkonvoi merayakan kemenangan Persija Jakarta pada laga final Piala Menpora 2021 di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (26/4/2021).
Suporter Persija berkonvoi merayakan kemenangan Persija Jakarta pada laga final Piala Menpora 2021 di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (26/4/2021). /ANTARA FOTO/Ahmad Tri Hawaari/wpa/rwa./

Baca Juga: Bahas Keinginannya Usaha di Bidang Sepak Bola, Rizky Billar: Level Saya Belum seperti Aa Raffi Ahmad

“Bermacam – macam ada juga tadi yang kedapatan membawa ganja. Ada tadi salah satu di antara mereka, kemudian juga memang karena knalpotnya bising. Kami lakukan penindakan,” ujar Marsudianto.

Dalam pembubaran tersebut, polisi meringkus 65 orang yang kini statusnya menjadi saksi, tetapi bila ditemukan adanya pelanggaran maka mereka akan dikenakan sanksi sesuai aturan.

“Kami lakukan penyelidikan, apakah memang ada pihak pihak yang sengaja mengajak suporter Jakmania untuk bergabung berkumpul di Bundaran HI,” ucap Marsudianto.

Baca Juga: Penyelundupan Anak Orangutan Digagalkan, Balai Karantina Pertanian Temukan di Keranjang Buah

Seperti yang diketahui sebelumnya kalau kerumunan atau kegiatan kumpul-kumpul seperti itu melanggar PPKM.

Untuk diketahui, Piala Menpora sejatinya adalah salah satu jalan yang memungkinkan digelarnya kembali kompetisi Liga Indonesia.

Layaknya uji coba, Polri, Kemenpora, PSSI dan berbagai pihak terus mengawasi jalannya pergelaran Piala Menpora yang diadakan dengan mengikuti protokol kesehatan.

Baca Juga: Lee Kwang Soo Dikonfirmasi Staf dan Agensi Keluar dari Program Running Man, Berikut Alasannya

Semua pertandingan diketahui berjalan dengan sangat baik, sampai akhirnya laga final yang mempertemukan Persija Jakarta dan Persib Bandung.***

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Kemenpora Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah