Tutup Tahun 2023 Rangking FIFA Indonesia 146, Masih di Bawah Malaysia dan Filipina, Argentina Bikin Kejutan

26 Desember 2023, 06:23 WIB
Menutup tahun 2023 naik tiga peringkat menjadi rangking ke 146 FIFA, namun masih di di bawah Malaysia dan Filipina. /pssi.org/

SABACIREBON – Timnas Indonesia yang dikomandoi oleh Shin Tae-Yong berhasil menunjukkan peningkatan konsisten sepanjang tahun 2023.

Meskipun mengalami naik-turun, Garuda berhasil naik tiga peringkat dari rangking FIFA ke 149 pada bulan April menjadi peringkat ke 146 di akhir tahun.

Total poin Indonesia mencapai 1064,01 poin, menempatkannya di peringkat kelima di kawasan Asia Tenggara.

Baca Juga: Chelsea Mendapat Kado Natal Pahit dari Wolverhampton Wanderers, Kian Terpeleset di Posisi 10 Liga Inggris

Dalam persaingan di kawasan tersebut, Vietnam dan Thailand masih mendominasi. Vietnam menutup tahun 2023 dengan peringkat ke-94 (1235,58 poin), sedangkan Thailand berada di peringkat ke-113 (1176,75 poin).

Indonesia berada di urutan kelima, di bawah Malaysia dan Filipina, tetapi berhasil mengungguli Singapura, Myanmar, Kamboja, Laos, Brunei, dan Timor Leste.

Tahun 2024 menjadi peluang emas bagi timnas Indonesia untuk mengumpulkan poin tambahan melalui Piala Asia 2023 di Qatar dan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Rangking FIFA selanjutnya akan diperbarui pada 15 Februari 2024.

Baca Juga: Pembangunan IKN Diperkirakan Butuh Anggaran Rp 466 triliun, Ketahui Dari APBN Hanya 20 persen

Sementara itu, tahun 2023 ditutup dengan kejutan besar di dunia sepakbola internasional. Timnas Argentina berhasil mempertahankan dominasinya di puncak rangking FIFA sepanjang tahun.

Tim Tango, yang tampil gemilang sebagai juara Piala Dunia 2022, menutup tahun ini dengan total 1855,20 poin.

Mempertahankan keunggulan di atas peringkat kedua yang ditempati oleh finalis Piala Dunia, Prancis, dengan koleksi 1845,44 poin.

Baca Juga: Lagi, Israel Serang kamp pengungsi Al-Maghazi di Gaza Tengah telah sedikitnya 70 orang Tewas

Inggris menduduki peringkat ketiga dengan kenaikan dua peringkat sepanjang tahun, mengumpulkan 1800,05 poin.

Berikut adalah daftar 10 besar rangking FIFA dunia per 26 Desember 2023:

1. Argentina - 1855.2 poin

2. Prancis - 1845.44 poin

3. Inggris - 1800.05 poin

4. Belgia - 1798.46 poin

5. Brazil - 1784.09 poin

6. Belanda - 1745.48 poin

7. Portugal - 1745.06 poin

8. Spanyol - 1732.64 poin

9. Italia - 1718.82 poin

10. Kroasia - 1717.57 poin

Sedangkan untuk daftar rangking FIFA zona Asia Tenggara per 26 Desember 2023:

1. Vietnam (peringkat ke-94 dengan 1235,58 poin)

2. Thailand (peringkat ke-113 dengan 1176,75 poin)

3. Malaysia (peringkat ke-130 dengan 1022,87 poin)

4. Filipina (peringkat ke-140 dengan 1086,17 poin)

5. Indonesia (peringkat ke-146 dengan 1064,01 poin)

6. Singapura (peringkat ke-156 dengan 1020,5 poin)

7. Myanmar (peringkat ke-162 dengan 1000,46 poin)

8. Kamboja (peringkat ke-179 dengan 931,47 poin)

9. Laos (peringkat ke-189 dengan 889,62 poin)

10. Brunei (peringkat ke-194 dengan 870,63 poin)

11. Timor Leste (peringkat ke-200 dengan 843,4 poin). ***

Editor: Fabian DZ

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler