Megawati Dikabarkan Segera Pensiun Sebagai Ketum PDIP, Puan Atau Prananda Penggantinya?

- 29 Oktober 2020, 19:56 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Foto Selfie / Dok RRI
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Foto Selfie / Dok RRI /

PR CIREBON - Selain ramai dengan prediksi siapa kontestan yang akan maju di Pilpres 2024, di lingkungan partai PDIP juga sedang ramai dengan prediksi siapa pengganti Megawati Soekarno Putri selaku Ketua Umum PDIP.

Hal tersebut menjadi ramai diperbincangkan lantaran pernyataan Megawati yang menyatakan bahwa dirinya tidak mungkin selamanya memimpin PDIP. Pernyataan tersebut disampaikan saat meresmikan 13 kantor, 1 patung Soekarno dan 1 sekolah partai di Hari Sumpah Pemuda secara virtual, Rabu, 28 Oktober 2020 kemarin.

Kontestas yang paling memungkinkan untuk menggantikan posisi Megawati tersebut tentu saja adalah anak-anaknya yakni Puan Maharani dan Prananda Prabowo.

Baca Juga: Persaingan Pilpres 2024 Terendus, Survey Sebut Posisi Puan Maharani Dibawah Ganjar Pranowo

Menurut penialaian Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR), Ujang Komarudin, peluang Prananda Prabowo lebih besar untuk menjadi Ketua Umum (Ketum) PDI Perjuangan ketimbang saudarinya, Puan Maharani.

Hal itu berdasarkan acuan jika Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri ingin partainya dipimpin oleh sosok yang tidak banyak menimbulkan kontroversi.

"Kalau dilihat dari cara kerja di belakang layar dan tidak kontroversial, Prananda yang berpeluang," kata Ujang, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari RRI pada Kamis, 29 Oktober 2020.

Baca Juga: Sindir Gibran dan Bobby Dalam Pilkada 2020, Megawati Pertanyakan Sumbangsih Kaum Milenial

Menurutnya, sosok Prananda Prabowo lebih adem dari kontroversi ketimbang Puan Maharani yang baru baru ini saja telah menjadi kontroversi pada aksinya mematikan mikrofon sidang.

Ujang sendiri menyoroti dua bersaudara itu sebagai pengganti Ketum PDIP lantaran Prananda dan Puan sama-sama berasal dari trah Soekarno atau Bung Karno.

Ujang menekankan bahwa dirinya hakulyakin kalau yang menjadi penerus Megawati kelak hanya dari trah tersebut.

"Penggantinya masih akan dari trah Soekarno,"ucapnya.***

Editor: Egi Septiadi

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x