Prakiraan Cuaca Hari Ini Kamis 15 Juni 2023: Sejumlah Wilayah Berpotensi Hujan. Lainnya Berawan dan Hujan Tipi

- 15 Juni 2023, 00:05 WIB
Prakiraan cuaca hari ini Kamis 15 Juni 2023/pixabay
Prakiraan cuaca hari ini Kamis 15 Juni 2023/pixabay /

SABACIREBON - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melakukan analisis dinamika atmosfer terkini untuk memberikan prakiraan cuaca hari ini Kamis 15 Juni 2023 di berbagai wilayah Indonesia. Hasil analisis menunjukkan bahwa beberapa faktor mempengaruhi kondisi cuaca di sejumlah wilayah.

Dalam analisis BMKG terkait prakiraan cuaca hari ini Kamis 15 Juni 2023, terdapat kecenderungan peningkatan aktivitas konvektif di beberapa wilayah seperti Laut Natuna, Laut Sulu, Bengkulu, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, Pulau Jawa, dan Kalimantan.

Selain itu, menurut BMKG dalam prakiraan cuaca hari ini 15 Juni 2023, terpantau pula daerah perlambatan kecepatan angin konvergensi yang membentang dari Laut Jawa hingga Kepulauan Bangka Belitung, Selat Makassar hingga Kalimantan Barat, dan Sulawesi Tenggara hingga Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Inilah Pekerjaan Wenny Ariani Mantan Rezky Aditya

Kondisi ini dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sepanjang daerah konvergensi tersebut. Lebih lanjut, terdapat juga labilitas lokal yang kuat, mendukung proses konvektif skala lokal di beberapa wilayah seperti Bengkulu, Jambi, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Timur, Kalimantan, Gorontalo, Maluku, dan Papua Barat.

Selain itu, terpantau peningkatan kecepatan angin permukaan di atas 25 knot di wilayah Laut Cina Selatan dan Samudra Hindia Barat Daya, khususnya di Lampung. Hal ini berpotensi meningkatkan ketinggian gelombang di sekitar perairan tersebut.

BMKG mengeluarkan peringatan dini untuk esok hari Kamis, 15 Juni 2023, terkait potensi hujan lebat di beberapa wilayah seperti Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Utara, Gorontalo, Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat. 

Baca Juga: Puluhan Pejabat di Majalengka Dilantik, Bupati Majalengka : Perbaikan Kinerja

Sementara itu, wilayah DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan berpotensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang.

Untuk wilayah Sumatera, diperkirakan akan terjadi cuaca cerah berawan hingga hujan dengan intensitas sedang di beberapa wilayah seperti Bandar Lampung, Pangkalpinang, Jambi, Bengkulu, dan Pekanbaru. 

Palembang dan Tanjung Pinang berpotensi hujan dengan intensitas sedang, sedangkan Medan dan Padang diperkirakan cuaca cerah berawan. Banda Aceh diperkirakan cuaca cerah berawan bergeser.

Baca Juga: One Piece 1087: Benarkah Perang Pecah di Pulau Egghead?

Di wilayah Jawa, Surabaya diperkirakan cuaca cerah berawan, sementara Semarang dan Yogyakarta berawan. Serang berawan tebal, sementara Jakarta dan Bandung berpotensi hujan ringan. Untuk wilayah Bali dan Nusa Tenggara, diperkirakan cuaca cerah berawan di Denpasar, Mataram, dan Kupang.

Sebagian besar wilayah Kalimantan diperkirakan akan turun hujan ringan, kecuali Pontianak dan Banjarmasin yang berpotensi hujan dengan kilat dan petir.

Di Sulawesi, Makassar dan Kendari diperkirakan cuaca berawan, sementara Mamuju, Gorontalo, dan Palu berpotensi hujan ringan.

Baca Juga: Horeee..! Cirebon-Bandung Akhirnya Terhubung Tol Cisumdawu, Catat Ini Waktu Peresmiannya

Sedangkan di wilayah timur Indonesia seperti Manokwari, Jayapura, dan Ambon diperkirakan hujan ringan, sementara Ternate berpotensi hujan sedang.

BMKG mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap perubahan cuaca dan memperhatikan informasi terbaru melalui situs resmi BMKG di www.bmkg.go.id atau melalui akun media sosial resmi BMKG di Instagram, YouTube, dan Twitter dengan akun @infoBMKG.

Demikianlah informasi prakiraan cuaca esok hari Kamis, 15 Juni 2023.***

Editor: Uyun Achadiat

Sumber: YouTube BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x