KABAR BAIK bagi Nakes Berantas Covid-19, Pemerintah Siap Kucurkan Gaji ke-13

- 12 Agustus 2020, 13:00 WIB
Gaji ke-13
Gaji ke-13 /

PR CIREBON - Tahun 2020 Gaji ke 13 tidak melulu tertuju pada Pegawai Negeri Sipil atau PNS, TNI, dan Polri serta pensiunannya.

Pasalnya ada kabar baik bahwa  masa pandemi yang menerpa Indonesia membuat Pemerintah berencana memberikan insentif itu kepada tenaga kesehatan yang berjuang di garda terdepan.

Hal ini disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, gaji ke-13 ini adalah penghargaan tambahan di luar insentif yang telah ditetapkan, sehingga wajar bila insentif ini juga akan diberikan pada non-tenaga medis yang bantu melawan Covid-19.

Baca Juga: Fachrul Razi Baru Muncul Komentari Kasus Intoleransi Solo, Demokrat: Baru Bangun, Menag Jangan Lawak

"Presiden juga mempertimbangkan memberikan reward (tenaga kesehatan). Ini semacam gaji ke-13 atau tambahan reward ke mereka," ujar Sri dalam konferensi pers secara virtual, dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Warta Ekonomi pada Selasa, 11 Agustus 2020.

Sedangkan saat ini, Sri Mulyani masih memproses pendataan orang-orang yang akan mendapatkan insentif ini dengan menggandeng Kementerian Kesehatan, sehingga bila data sudah selesai maka pencairan akan dapat dilakukan dengan segera.

"Ini bentuk apresiasi dari pemerintah kepada mereka yang sudah melaksanakan di garis paling depan menghadapi Covid-19 ini," tambahnya.

Baca Juga: Tok! Joe Biden Gandeng Kamala Haris Maju Pilpres AS, Jadi Wanita Kulit Hitam Pertama Hapus Rasisme

Memang sampai saat ini total anggaran yang disiapkan secara detail belum ada, tapi Kemenkeu sudah menerima usulan anggaran pemanfaatan program kesehatan yang diajukan Kementerian kesehatan dengan total mencapai Rp23,3 triliun.

Adapun rincian anggaran apresiasi itu tertuju untuk tenaga kesehatan dan nonkesehatan, dukungan kepada rumah sakit dalam menghadapi Covid-19, sekaligus untuk sosialisasi protokol kesehatan dan pengadaan vaksin Covid-19.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x