Polisi Diserang Geng Motor Ketika Berusaha Bubarkan Aksi Balap Liar hingga Harus Lepaskan Tembakan

- 10 Juli 2021, 08:45 WIB
Ilustrasi. Polisi diserang oleh gerombolan geng motor ketika berusaha membubarkan aksi balap liar di Jakarta Selatan.
Ilustrasi. Polisi diserang oleh gerombolan geng motor ketika berusaha membubarkan aksi balap liar di Jakarta Selatan. //Foto:PMJ News/grafis/Hadi

Anggota polisi yang terlihat sudah senior tersebut dalam video dipukuli, ditendang, dan didorong oleh geng motor.

Tubuh polisi yang sudah berumur tersebut terlihat terpental-pental mendapat tendangan dan dorongan dari para anggota geng motor.

Baca Juga: Positif Hamil, Kalina Ocktaranny Sempat Tak Percaya hingga Lakukan 3 Kali Tes!

Merasa dirinya terancam, dalam keadaan tersebut polisi senior mengambil senjata apinya.

Dia mengacungkan senjata dan seraya memberikan tembakan peringatan atas tindakan dari geng motor.

Suara letupan senjata api dari anggota polisi tersebut, seketika membuat anggota geng motor kalang kabut.

Baca Juga: Netflix Buka Suara Terkait Rencana Produksi Sweet Home Season 2

Setidaknya ada dua kali suara tembakan peringatan yang diberikan petugas polisi ke udara untuk membubarkan geng motor tersebut.

Tidak hanya itu, anggota geng motor lainnya juga terlihat menyerang petugas polisi lain yang berusaha menahan dan membubarkan aksi balap liar.

Seperti yang diketahui kalau pemerintah secara resmi sudah memberlakukan PPKM Darurat sehingga polisi terus berusaha untuk melaksanakan kebijakan tersebut.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Instagram @merekamjakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah