Singapura Akan Anggap Covid-19 Sebagai Flu Biasa, Zubairi Djoerban: Pekerjaan Rumah Kita Masih Banyak

- 29 Juni 2021, 14:45 WIB
Zubairi Djoerban mengomentari soal kebijakan Negara Singapura soal Covid-19 yang dianggap sebagai flu biasa.
Zubairi Djoerban mengomentari soal kebijakan Negara Singapura soal Covid-19 yang dianggap sebagai flu biasa. /Foto: Instagram @profesorzubairi/

PR CIREBON - Ketua Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zubairi Djoerban mengomentari soal kebijakan Negara Singapura soal Covid-19.

Zubairi Djoerban menyoroti tanggapan netizen yang membandingkan Indonesia dengan Singapura soal penanganan Covid-19.

Menurut Zubairi Djoerban, masyarakat Indonesia jangan latah membandingkan dengan Singapura soal Covid-19.

Baca Juga: Cara-cara Mendapatkan Uang Lebih Berdasarkan Tanda Zodiak, Libra Harus Lebih Memikirkan Kerjasama

Hal tersebut diungkapkan Zubairi Djoerban dalam akun Twitter pribadinya @ProfesorZubairi pada Senin 28 Juni 2021.

"Jangan latah dan membandingkan kita dengan Singapura yang akan perlakukan Covid-19 seperti flu biasa," ungkapnya dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com.

Ia juga menyebutkan, tugas Indonesia untuk menangani pandemi Covid-19 masih banyak.

Baca Juga: Luar Biasa, Kapitalisasi Pasar Facebook Capai Rp14.482 Triliun!

"Pekerjaan rumah kita masih banyak: Varian Delta + tingkat vaksinasi masih rendah + testing rendah + rumah sakit penuh," jelasnya.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x