Dinyatakan Positif Covid-19, Doni Monardo: Saya Tidak Merasakan Gejala Apapun

- 24 Januari 2021, 18:30 WIB
Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang juga Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo positif terpapar virus corona.
Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang juga Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo positif terpapar virus corona. /Dok. BNPB

Doni Monardo yang baru kembali dari Mamuju, Sulbar, Jumat sore, menuturkan dirinya selama ini begitu disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan

Yaitu dengan selalu memakai masker dan mencuci tangan, dilansir Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari pesan tertulisnya.

Baca Juga: Viral, Seorang Nenek Asal Lamongan Terlihat Meringkuk di Lantai dengan Kondisi Kurus Memprihatinkan

Pada Jumat sore, Doni Monardo dan seluruh staf yang mendampinginya selama kunjungan kerja di Sulbar dan Kalimantan Barat juga menjalani tes PCR.

Hasilnya, salah satu stafnya juga dinyatakan positif.

“Covid-19 ini begitu dekat di sekitar kita. Selama ini saya berusaha sekuat tenaga patuh dan disiplin menjalan protokol kesehatan"

Baca Juga: Polisi Hanya Diam, Gadis Pakistan Berusia 12 Tahun Diperkosa dan Disekap Selama 5 Bulan

"Dan tetap bisa tertular. Dengan kejadian ini saya meminta masyarakat agar jangan kendor dalam memakai masker, menjaga jarak dan jauhi kerumunan"

"Serta rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir,” tutur Doni Monardo.

Egy Massadiah, Tenaga Ahli BNPB yang juga staf khusus Doni Monardo, mendapatkan hasil tes PCR-nya negatif.

Halaman:

Editor: Egi Septiadi

Sumber: Satgas Penanganan Covid-19


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x