Alasan Siap Jadi Penjamin Habib Rizieq Bebas, Fadli Zon: Proses Penahanan Terlalu Terburu-buru

- 14 Desember 2020, 07:22 WIB
Fadli Zon mendatang RS Polri bersama keluarga pengawal Habib Rizieq Shihab yang tewas ditembak polisi. Menurut Fadli Zon, keluarga tak boleh melihat jenazah putranya.
Fadli Zon mendatang RS Polri bersama keluarga pengawal Habib Rizieq Shihab yang tewas ditembak polisi. Menurut Fadli Zon, keluarga tak boleh melihat jenazah putranya. //Youtube/ Fadli Zon Official//

PR CIREBON – Pasca Polda Metro Jaya resmi melakukan penahanan terhadap Ketua Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab (HRS) di Polda Metro Jaya, berbagai respon dari berbagai tokoh membanjiri media sosial.

Salah satunya datang dari Politisi Gerindra dan Anggota DPR RI, Fadli Zon yang mengumumkan melalui akun Youtube Fadli Zon Official bahwa ia siap menjadi penjamin atas penahanan Habib Rizieq Shihab.

 “Saya sebagai anggota DPR RI bersedia untuk menjaminkan diri saya untuk penangguhan penahanan Habib Rizieq Shihab,” ujar Fadli seperti dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com.

Baca Juga: Banyak Massa Daerah Ingin Gantikan Habib Rizieq Ditahan, Ferdinand Hutahaean: Seolah Dalang Mengatur

Fadli mengungkapkan dirinya mau menjadi penjamin lantaran meyakini bahwa HRS tidak bersalah. Begitu pula, Ia juga meyakini bahwa umat Islam Indonesia pun banyak yang berpikir demikian. 

“Saya yakin, dan saya kira banyak umat islam di Indonesia yakin, bahwa Habib Rizieq tidak bersalah,” ujar Fadli.

Fadli Zon juga mengaku sangat menyesalkan proses hukum terhadap HRS baik dari proses penersangkaan yang sangat terburu-buru, penangkapan hingga penahanan yang menurutnya sangat tidak adil dan tidak beradab.

Baca Juga: Tiga Politikus Siap Jadi Penjamin Penangguhan Penahanan Habib Rizieq, Aboe Bakar hingga Fadli Zon

Fadli menyayangkan penindakan terhadap HRS, padahal awalnya hanya kasus soal pelanggaran protokol kesehatan yang sudah dibayarkan denda sebesarRp. 50 juta, namun kasus berlanjut hingga ke masalah pidana dan dilakukan penahanan.

“Ribuan kasus protokol kesehatan, tetapi hanya satu yang diproses dengan cara luar biasa bahkan pembunuhan,” ujar Fadli.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: YouTube Fadli Zon Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x