Beredar Video 'Hancurkan Risma' Wali Kota Surabaya, Emak-emak: Bu Risma Simbol Keberhasilan

- 27 November 2020, 17:17 WIB
Tri Rismaharini.
Tri Rismaharini. //Humas Surabaya/

"Apakah beliau-beliau pendukung Pak Machfud Arifin tidak melihat hasil buah karya wali kota perempuan pertama di Surabaya itu yang telah membangun Kota Pahlawan dengan hati dan segenap jiwa raganya," ujarnya.

Menurut Anjani, premanisme saat ini sudah bukan jaman lagi. Oleh karena itu, dia berharap masyarakat berhenti menghujat dan menghina Walikota Risma, karena itu sama saja dengan menghujat ibu sendiri.

“Kami emak-emak Suroboyo memaafkanmu, wahai mereka yang akan menghancurkan Bu Risma. Karena kami yakin kamu lahir dari seorang ibu. Jadilah manusia yang bermartabat,” katanya.

Baca Juga: Usai Direhab Enam Bulan, Dwi Sasono Dinyatakan Bebas Narkoba dan Bawa Pulang Tiga 'Teman Baru'

Anjani mempertanyakan apakah pantas bagi orang yang katanya beradab dan berjiwa ksatria menghujat perempuan yang membangun Surabaya dengan kata-kata tidak etis. Bagi Anjani, mereka tidak menyadari bahwa ibu yang dihujat memimpin Surabaya dengan bijak.

"Lisanmu menunjukkan ketikpantasanmu sebagai warga kota yang bermartabat! Bu Risma itu ibumu, juga ibuku, ibu kita semua warga Surabaya yang hendak kalian hancurkan," ujarnya.

Pilkada Surabaya 2020 diikuti pasangan Machfud Arifin-Mujiaman dengan nomor urut 02 diusung koalisi delapan partai yakni PKB, PPP, PAN, Golkar, Gerindra, PKS, Demokrat dan Partai NasDem serta didukung partai nonparlemen yakni Partai Perindo.

Baca Juga: RSUD Tarakan Kalimantan Utara Ditutup Sementara, 121 Tenaga Kesehatan Positif Terpapar Covid-19

Sisi lain, ada Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Armuji. Paslon nomor urut 01 tersebut diusung oleh PDI Perjuangan dan didukung oleh PSI. Mereka juga mendapatkan tambahan kekuatan dari enam partai politik nonparlemen, yakni Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Hanura, Partai Berkarya, PKPI, dan Partai Garuda.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah