Jaga Soliditas Antar Serikat Pekerja, PC FSP TSK R-K SPSI Majalengka Gelar Kegiatan Bola Voli dan Sepakbola

- 17 Oktober 2023, 09:20 WIB
PC FSP TSK R-K SPSI PT Leetex Garmen Indonesia Gelar Kegiatan pertandingan Bola Voli dan Sepakbola/SabaCirebon
PC FSP TSK R-K SPSI PT Leetex Garmen Indonesia Gelar Kegiatan pertandingan Bola Voli dan Sepakbola/SabaCirebon /

Diungkapkan dia, kegiatan ini dilaksanakan dalam program tahunan bidang olahraga untuk para pekerja di PUK FSP TSK R-K SPSI PT Leetex Garmen Indonesia.

Baca Juga: Inilah Cerita Tiga Srikandi PKD Dawuan, Kesan Pertama Patroli Kawal Hak Pilih di Pabrik Garmen Majalengka

Selain itu dalam kompetisi ini sangat dibutuhkan Nilai-nilai sportivitas dan semangat kebersamaan dan sangat bermanfaat dalam menjaga kesehatan.

Sebagaimana disebut dalam pepatah Latin “Men Sana In Corpore Sano”, yang berarti pikiran yang sehat ada di dalam tubuh yang sehat.

“Sebagai Pimpinan Cabang saya sangat berharap, dengan adanya kegiatan ini, selain menjaga soliditas, para anggota serikat pekerja dan manajemen, kita harus memiliki pikiran dan jiwa yang jernih, sehingga dapat melakukan tindakan yang terbaik,”  tuturnya.

Baca Juga: Karyawan Pabrik Garmen di Cirebon Mogok Kerja

Sementara itu, HRD Manager PT Leetex Garment Indonesia, Elis Yeni Haryani, S.H., sangat mengapresiasi atas dilaksanakan kompetisi ini, karena menurutnya ini sejalan dengan moto bersama menjaga soliditas.

Bahkan dengan kegiatan ini menurutnya, bisa membangun sinergitas perusahaan dengan karyawan dan perusahaan dengan lingkungan.

“Oleh karena itu, mewakili manajemen kami sangat mendukung sekali dilaksanakan kegiatan ini, karena ini bisa menumbuhkan silaturahmi dan kebersamaan antara karyawan dengan karyawan di perusahaan PT Leetex Garment Indonesia,” ujar Elis.

Baca Juga: Ribuan Buruh Garmen di Myanmar Dikurung Berjam-jam di Pabrik Demi Cegah Ikut Aksi Protes Anti Kudeta

Halaman:

Editor: Nurhidayat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah