Sudah Berpengalaman, Yogi Mantap Maju Sebagai Ketua HIPMI Majalengka

- 25 September 2023, 19:13 WIB
Yogi Prayoga Bakal Calon Ketua HIPMI Majalengka/SabaCirebon
Yogi Prayoga Bakal Calon Ketua HIPMI Majalengka/SabaCirebon /

SABACIREBON- Pengusaha muda sukses berbakat Yogi Prayoga berniat maju sebagai calon ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Majalengka.

Niatan tersebut tak lepas keinginan Yogi agar pengusaha muda bisa semakin berkembang.

Salah satu calon kandidat dari pengusaha muda berbakat Yogi Prayoga, menyatakan sudah bulat tekadnya bakal maju dalam pemilihan Ketua HIPMI Majalengka.

Baca Juga: Hari Sumpah Pemuda, Hipmi Tumbuhkan Semangat Wirausaha di Kalangan Pemuda

Diketahui bahwa pemilihan Ketua HIPMI ini tinggal beberapa bulan kedepan dan, ia pun menyempatkan berbincang dengan awak media.

Dalam kesempatan itu, Yogi memaparkan visi dan misi ketika dirinya terpilih nanti sebagai Ketua HIPMI.

“Kalaupun saya terpilih menjadi ketua di HIPMI, visi saya adalah HIPMI baru yang progresif, inklusif dan kreatif,” kata Yogi, Senin 25 September 2023.

Baca Juga: Eksistensi E-Sport Meningkat saat Pandemi Covid-19, HIPMI: Ini Melebihi Ekspektasi Kami

Artinya, jelas dia, bahwa progresif berkenaan dengan suatu progres kemajuan disiplin pada apa yang telah direncanakan.

Inklusif, lanjutnya, berkenaan dengan keterbukaan pada era pembaharuan kepada siapapun yang memiliki value yang sama.

Sedangkan kreativitas yang sama, kata dia, merupakan sebuah pola sikap yang mampu merancang, memecahkan persoalan atau tantangan dengan cara-cara yang berbeda namun mengena.

Baca Juga: Erick Thohir Dipuji Sukses Ubah BUMN, HIPMI: Jangan Sudutkan Lagi, Dia Banyak Prestasi

Menurut pengusaha yang saat ini menjadi salah satu pengurus HIPMI Majalengka, bahwa atmosfer dan iklim geliat dunia usaha pengusaha muda di Majalengka kian tumbuh.

Namun, cenderung sporadis dan tidak saling terkoneksi dengan baik.

“Dalam era keterbukaan informasi ini belum dioptimalkan dengan baik oleh pengusaha-pengusaha muda di Majalengka,” ucapnya.

Baca Juga: Usai Hadiri Musda HIPMI Jabar, Cellica Nurrachdiana dan Yana Mulyana Positif Covid-19

“Jadi, banyak program-program dari pusat yang tidak sampai pada daerah,” ujar dia menambahkan.

Apakah ini ada kesalahan dari sistem pemerintah kita atau kitanya yang belum melek terhadap program-program itu?

“Makanya nanti saya akan menjadi jembatan konektivitas, antara pemerintah Majalengka dan pusat yang mana di pusatpun orang-orang HIPMI yang menjadi birokrat di sana,” tegasnya.

Baca Juga: Buka Musda HIPMI Jabar 2020, Ridwan Kamil Beberkan Lima Strategi Ekonomi yang Libatkan Pengusaha Lokal

Sebagai tambahan, “Meningkatkan kualitas sistem pengkaderan HIPMI, mendorong kolaborasi lintas sektoral, membangun kemitraan strategis dengan pendekatan Pentahelix membuka akses permodalan dan pasar modern”.

Menjadi bagian dari misi yang ia paparkan kepada para awak media kemajuan pengusaha-pengusaha muda di Kabupaten Majalengka.***

Editor: Nurhidayat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x