ATR/BPN Majalengka Bagikan Ratusan Sertifikat Tanah Gratis di Tiga Kecamatan Ini

26 Juli 2023, 19:42 WIB
Kepala ATR/BPN Majalengka Wandi Ismawan/SabaCirebon /

SABACIREBON- ATR/BPN Kabupaten Majalengka melalui program Pendaftaran Tanah Sertifikat Lengkap Berbasis Partisipasi Masyarakat (PTSL-PM) menyerahkan 160 sertifikat tanah gratis di tiga kecamatan di Kabupaten Majalengka berjuluk Kota Angin, Rabu 26 Juli 2023 yang bertempat di Kecamatan Majalengka, Jawa Barat.

Kepala ATR/BPN Kabupaten Majalengka Wandi Ismawan mengatakan, penyerahan ratusan sertifikat tanah itu menetapkan lokasi tiga kecamatan yakni, Panyikiran, Majalengka dan Cigasong.

“Target pengsertifikatan yang awalnya 40 ribu sertifikat. Allhamdulilah bisa ditambah menjadi 60 ribu. Nah, sertifikat tanah ini insyaallah akan kita selesaikan dalam waktu satu tahun anggaran ini,” kata Wandi Rabu 26 Juli 2023.

Baca Juga: Dikerjain Mafia Tanah? Ini Nomor Pengaduan Kementerian ATR/BPN

“Saya mengimbau kepada masyarakat agar segera mengurus pengsertifikatan bidang tanahnya, biar ada kepastian hukumnya, kepastian hak dan mengurangi sengketa,” lanjut dia.

Sampai saat ini jelas dia, pihaknya sudah menyelesaikan pengsertifikatan tanah yang awalnya 40 ribu sekarang sudah menjadi 22 ribu. Dan dipertengahan tahun ini ATR/BPN Majalengka akan mendapatkan kuota tambahan sebanyak 20 ribu lagi.

Wandi menjelaskan karena perberkasan 40 ribu pengsertifikatan tanah ditargetkan ATR/BPN Majalengka kemarin itu, teryata antusiasme masyarakat masih tinggi bahkan melebihi sampai 47 ribu, makanya ada kuota tambahan.

Baca Juga: Wamen ATR-BPN: Penangkapan Pegawai ATR-BPN Bagian Kerja Satgas Mafia Tanah

“Kalau target 60 ribu ini di tiga kecamatan sudah terpenuhi, mungkin nanti kita akan alokasikan pengsertifikatan yang kemarin baru diukur peta bidang tanahnya,” pungkasnya.***

Editor: Nurhidayat

Sumber: liputan

Tags

Terkini

Terpopuler