Gedebage Garut Utara Bakal segera Bisa Ditempuh Melalui Jalan Tol

- 14 April 2023, 11:50 WIB
Gerbang Tol Gedebage KM 149 Kota Bandung  menuju Stadion
Gerbang Tol Gedebage KM 149 Kota Bandung menuju Stadion /pikiran-rakyat.com/

SABACIREBON – Moblitas warga Bandung, Tasik  dan khususnya Garut akan lebih dinamis tahun 2024 setelah jalan Tol Gedebage Garut Utara rampung. “Gedebage-Garut Utara rampung tahun 2024,” kata Pejabat pembuat komite pengadaan tanah Tol Getaci (Gedebage Tasik Cilacap Ade Sudrajat.

Tol Getaci terdiri atas 4 seksi yakni Seksi 1 Junction Gedebage – Garut Utara (45,20 km), seksi 2 Garut Utara - Tasikmalaya (50,32 km), seksi 3 Tasikmalaya – Patimuan (76,78 km), dan seksi 4 Patimuan – Cilacap (34,35 km).

Baca Juga: Satgas TPPU akan Telusuri Transaksi Janggal Rp 349 Triliun di Kemenkeu

Dalam upaya mendukung lancarnya pembangunan jalan tol Bandung Garut itulah  Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, Provinsi Jawa Barat melepaskan 21 bidang tanah dengan luas total 25.911 meter persegi senilai Rp127 miliar.

Wali Kota Bandung, Yana Mulyana berharap pelepasan aset Pemkot Bandung untuk pembangunan Tol Getaci ini, dapat bermanfaat selain bagi masyarakat Kota Bandung, juga sebagai upaya mendukung program strategis nasional.

Baca Juga: Lailatul Qadar : Siapa saja yang Bisa Meraih Malam Seribu Bulan dan apa syaratnya? Simak

"Harapan kami tentu dengan nilai yang besar tadi itu, manfaatnya semoga jauh lebih besar bagi masyarakat Kota Bandung," ujar Yana di Balai Kota Bandung, Rabu.

Yana meyakini pembangunan infrastruktur seperti Tol Getaci dapat mendukung proses percepatan pemulihan ekonomi pascapandemi.

Baca Juga: Memakmurkan Masjid : Yuk Nyobain Salat di Masjid Al Jabbar, Ramadan Suasana Nyaman

"Tentu perlu kita dorong proyek strategis nasional ini, dan semoga tentunya itu tadi. Sejalan dengan kondisi pandemi yang membaik, saya berharap ini jadi manfaat untuk Kota Bandung khususnya," ucap Yana.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Pengadaan Tanah Nugraha mengungkapkan luas tanah yang dilepas untuk pembangunan Tol Getaci ini senilai Rp127.669.581.000.  ***

Editor: Uyun Achadiat

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x