Pemkot Bandung Genjot Vaksin Booster Hingga Akhir Agustus

- 7 Juli 2022, 22:12 WIB
Ilustrasi corona. //Pixabay
Ilustrasi corona. //Pixabay /

Pada Idul Adha ini, Pemkot Bandung memastikan masyarakat bisa melaksanakan ibadah kurban 10 Juli mendatang dengan khidmat. Meski saat ini kasus Covid-19 varian baru, BA.4 dan BA.5.

Baca Juga: Begini Fatwa MUI tentang Ibadah Kurban Saat Wabah PMK

Untuk relaksasi rumah ibadah, ia mengatakan, sudah bisa maksimal 100 persen kapasitasnya. Pun dengan pelaksanaan penyembelihan hewan kurban.

Asep menekankan, agar para kepala camat mendata tempat-tempat yang akan dijadikan penyembelihan hewan kurban.

Perlu diingat juga penyakit mulut dan kuku (PMK) sudah masuk Kota Bandung, jadi untuk diantisipasi para camat, juga memastikan hewan-hewannya sudah bebas dari PMK.

Dari data Satuan Tugas (Satgas) Covid-19, tercatat 12 kasus BA.5 dari Kota Cimahi. Tiga di antaranya berdomisili di Kota Bandung.

Baca Juga: Kasus Covid Meningkat, Ini Syarat Masuk Mal di Bandung

"Mereka sudah sembuh dan negatif karena kita selalu melakukan pemantauan," ucapnya. 

Secara keseluruhan, konfirmasi aktif Covid-19 di Kota Bandung selama tujuh hari dari 29 Juni-5 Juli 2022 mencapai 51 kasus. 

Menurut Asep, peningkatan kasus mulai terjadi di awal Juni 2022 karena dampak dari tingginya mobilitas masyarakat selama libur Idul Fitri dan libur lainnya.

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: Diskominfo Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah