4 Kereta Batal Berangkat, KAI DAOP 2 Bandung Hanya Layani 4 Perjalanan Jarak Jauh

14 April 2020, 13:06 WIB
Ilustrasi perjalanan kereta api. //Kominfo Jawa Timur

PIKIRAN RAKYAT - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 2 Bandung kembali melakukan pengurangan perjalanan kereta api yang mulai berlaku pada hari ini, Selasa, 14 April 2020.

Jika sebelumnya ada 8 perjalanan kereta jarak jauh dari Daop 2 yang masih beroperasi, maka mulai Selasa menjadi hanya 4 perjalanan KA jarak jauh.

Adapun kereta api yang dibatalkan perjalanannya mulai hari ini diantaranya KA Ciremai sore relasi Bandung-Semarang Tawang, KA Serayu Pagi relasi Purwokerto-Kiaracondong-Pasar Senen dan KA Argo Parahyangan relasi Kiaracondong-Gambir.

Baca Juga: Cek Fakta: Selama Pandemi, Benarkah Jemaah Salat di AS Membeludak ke Jalanan?

Padahal, seharusnya sejumlah kereta itu berangkat pukul 13.30 WIB.

Sedangkan, kereta yang masih beroperasi tersebut diantaranya, KA Argo Parahyangan Excellence relasi Bandung-Gambir jadwal keberangkatan pukul 04.20 WIB, dan KA Harina relasi Bandung-Surabaya Pasar Turi keberangkatan pukul 21.40 WIB.

Kemudian, KA Kahuripan relasi Kiaracondong-Blitar keberangkatan pukul 23.15 WIB dan KA Kutojaya Selatan relasi Kiaracondong - Kutoarjo keberangkatan pukul 22.15 WIB.

Baca Juga: Tak Memenuhi Persyaratan, Menkes Terawan Tolak Permohonan PSBB di Rote Ndao

Perubahan jadwal ini dibenarkan Manager Humas PT KAI DAOP 2, Noxy Citrea. Ia mengatakan pembatalan perjalanan kereta dilakukan sebagai upaya untuk memutus penyebaran kasus Covid-19.

Namun begitu, bagi calon penumpang yang KA-nya batal berangkat akan dikembalikan bea tiketnya 100 persen.

“Penumpang akan dihubungi melalui Contact Center 121 dan dipersilakan ikuti petunjuk selanjutnya. Jika belum dihubungi, penumpang juga bisa membatalkan tiketnya sendiri melalui aplikasi KAI Access dan loket pembatalan di stasiun,” jelas Noxy dalam pernyataan yang dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com melalui situs resmi Pemprov Jabar pada 14 April 2020.

Baca Juga: Rekomendasi Portal Menulis Novel untuk Mengisi Waktu Luang Selama Pandemi

Lebih lanjut Noxy menjelaskan, sejumlah KA yang masih beroperasi akan diterapkan prosedur ketat untuk physical distancing.

Ini diwujudkan dengan membatasi kapasitas penumpang hanya 50 persen dari tempat duduk yang tersedia pada tiap gerbongnya dan menerapkan aturan ketat penggunaan masker bagi penumpang kereta api.

“Kami memohon maaf kepada para penumpang yang perjalanannya tertunda dampak dari pembatalan sejumlah perjalanan KA,” ungkap Noxy mengakhiri pernyataan.***

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Permenpan RB

Tags

Terkini

Terpopuler