Vladimir Putin dan Tayyip Erdogan Bahas Situasi di Afghanistan dan Sudah Siapkan Strategi Khusus

- 22 Agustus 2021, 18:15 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) bertemu dengan Presiden Turki Tayyip Erdogan (kiri) di Sochi, Rusia, 3 Mei 2017.
Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) bertemu dengan Presiden Turki Tayyip Erdogan (kiri) di Sochi, Rusia, 3 Mei 2017. /REUTERS/Alexander Zemlianichenko/Pool

PR CIREBON- Keadaan di Afghanistan yang memanas setelah diambil alih Taliban membuat banyak negara melakukan pergerakan, diantaranya Rusia dan Turki.

Presiden Rusia, Vladimir Putin dan Presiden Turki, Tayyip Erdogan diketahui telah melakukan pembicaraan serius mengenai keadaan di Afghanistan.

Baik Vladimir Putin dan Tayyip Erdogan juga sudah menyiapkan tanggapannya terhadap Taliban yang kini menguasai Afghanistan.

Baca Juga: Pilih Salah Satu Simbol Ini dan Temukan Ketakutan Terbesar dalam Dirimu, Salah Satunya Kegagalan

Dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari The Star, diketahui Vladimir Putin dan Tayyip Erdogan melakukan diskusi mengenai hal tersebut melalui panggilan telepon dan mendapatkan kesepakatan terhadap situasi yang terjadi di Afghanistan.

Kedua negara Rusia dan Turki sepakat untuk memperkuat koordinasi bilateral mengenai masalah Afghanistan.

Pernyataan tersebut disampaikan Kremlin pada Sabtu, 21 Agustus 2021 lalu.

Baca Juga: Nagita Slavina Takut dan Menangis, Mama Rieta Panik dan Segera Membawanya ke Rumah Sakit: Saya Khawatir

Kremlin juga mengungkapkan bahwa Vladimir Putin akan menekankan prioritasnya terhadap kontra-terorisme dan menangani atau tracking perdagangan narkoba.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: The Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x