Universitas Oxford Lakukan Uji Coba Terkait Efektivitas Ivermectin sebagai Obat Covid-19

- 23 Juni 2021, 15:15 WIB
Universitas Oxford menyatakan pihaknya sedang melakukan uji coba terkait efektivitas Ivermectin sebagai obat Covid-19.
Universitas Oxford menyatakan pihaknya sedang melakukan uji coba terkait efektivitas Ivermectin sebagai obat Covid-19. /Instagram/@erickthohir

PR CIREBON - Universitas Oxford dikabarkan sedang melakukan uji coba untuk mengecek efektivitas obat Ivermectin.

Sebelumnya, obat Ivermectin diklaim bisa menjadi obat antivirus terapi Covid-19.

Hal itu diungkapkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir yang meyakini efektivitas Ivermectin sebagai terapi penyembuhan Covid-19.

Baca Juga: HRW Sebut Remaja 17 Tahun Disiksa Pasukan Keamanan Myanmar, Termasuk Dipukul dan Dikubur Hidup-hidup

Akan tetapi, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyampaikan bahwa izin edar obat Ivermectin bukan sebagai obat Covid-19.

Obat Ivermectin diketahui diberikan izin edar oleh BPOM sebagai obat cacing.

Hanya saja memang ada indikasi obat Ivermectin membantu penyembuhan Covid-19, namun belum bisa dikategorikan sebagai obat Covid-19.

Baca Juga: Soroti Erick Thohir Perihal Ivermectin untuk Covid-19, Faisal Basri: Cukup Urusi BUMN yang Sedang Kesulitan

Bahkan, WHO juga menjelaskan belum bisa memutuskan penggunaan Ivermectin sebagai obat Covid-19, karena belum ada bukti yang kuat.

Menanggapi hal tersebut, Universitas Oxford akhirnya melakukan uji coba terkait efektivitas Ivermectin untuk obat Covid-19.

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari laman Reuters, pihak Universitas Oxford menyatakan bahwa penelitian tersebut didukung pemerintah Inggris dan bertujuan untuk membantu pemulihan Covid-19.

Baca Juga: Ungkap Kepribadian Pria Idaman Kamu Melalui Jari Tangan, Simak Penjelasannya Berikut Ini!

Mereka menjelaskan bahwa beberapa penelitian menghasilkan Ivermectin yang bisa mengurangi replikasi virus.

Bahkan, pemberian obat Ivermectin lebih awal bisa mengurangi muatan virus.

Selain itu, dapat juga mengurangi durasi gejala pada pasien Covid-19 yang memiliki gejala ringan.

Baca Juga: Rizky Billar Awalnya Sebut Lesti Kejora Bukan Tipe Wanita Idamannya, Denny Darko: Ini Keajaiban Ilahi

"Dengan memasukkan ivermectin dalam uji coba skala besar, kami berharap dapat menghasilkan bukti kuat untuk menentukan seberapa efektif pengobatan tersebut terhadap Covid-19," ungkap Chris Butler selaku ketua tim penelitian.

"Selain itu, apakah ada manfaat atau bahaya yang terkait dengan penggunaannya,” lanjutnya.

Dia juga menyebut bahwa Ivermectin merupakan pengobatan ketujuh yang diselidiki dalam penelitian dan masih dalam tahap evaluasi bersama obat antivirus favipiravir.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x