Mantan Presiden AS George W. Bush Sebut Iran Bantu Pengaruhi Hamas untuk Serang Israel

- 20 Mei 2021, 14:30 WIB
Mantan Presiden AS John Adams dan George W Bush yang masuk ke daftar 11 presiden hanya satu periode saja.
Mantan Presiden AS John Adams dan George W Bush yang masuk ke daftar 11 presiden hanya satu periode saja. /Instagram.com/georgewbush

PR CIREBON – Mantan Presiden Amerika Serikat (AS) George W. Bush mengatakan dalam sebuah wawancara baru bahwa Iran membantu memicu kelompok militan Hamas untuk menyerang Israel.

Bush mengatakan kepada media lokal bahwa serangan roket dari Hamas adalah pengaruh Iran yang ditargetkan ke Israel.

Menurut Bush, Iran memiliki pengaruh yang berbahaya bagi perdamaian dunia, termasuk dengan serangan yang terjadi antara Hamas dan Israel.

Baca Juga: Luncurkan Program Literasi Digital Nasional, Jokowi: Banjiri Internet dengan Konten Positif!

"Saya pikir pendekatan terbaik berkaitan dengan Iran adalah memahami bahwa pengaruh mereka berbahaya bagi perdamaian dunia," katanya, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari New York Post.

Mantan pemimpin Partai Republik AS itu mengatakan bahwa Iran sangat terlibat dengan gerakan ekstremis di Lebanon, Suriah dan Yaman.

“Mereka bertujuan untuk menyebarkan pengaruh mereka," ia menambahkan.

Baca Juga: Atta dan Aurel Diminta Bersabar Hadapi Cobaan, Gus Miftah: Allah Janjikan Kebahagiaan di Sisi Lain

Hamas adalah cabang Palestina dari Ikhwanul Muslimin Mesir, sebuah gerakan Islam Sunni yang berusaha memasukkan fundamentalisme agama ke dalam pemerintahan.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: New York Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x