Usai Tangguhkan Akun Donald Trump, Twitter Cabut Akun yang Promosikan Postingan Mantan Presiden AS

- 7 Mei 2021, 14:40 WIB
Twitter mencabut beberapa akun yang disinyalir mempromosikan postingan blog Donald Trump di situsnya, setelah penangguhan akun.*
Twitter mencabut beberapa akun yang disinyalir mempromosikan postingan blog Donald Trump di situsnya, setelah penangguhan akun.* //Instagram.com/@realdonaldtrump

PR CIREBON – Akun media sosial mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah ditangguhkan oleh beberapa perusahaan raksasa teknologi, seperti Facebook dan Twitter.

Menindaklanjuti tindakan itu, kini Twitter pun mencabut beberapa akun yang disinyalir mempromosikan postingan blog Donald Trump.

Twitter mengonfirmasi kabar yang menyebutkan bahwa mereka mencabut akun yang mempromosikan Donald Trump itu pada Kamis, 6 Mei 2021.

Baca Juga: Laporan Baru Sebut Jumlah Kematian Akibat Covid-19 di Dunia Capai 3 Kali Lipat dari Data Resmi

Awal pekan ini, Donald Trump memang meluncurkan sebuah halaman dalam situs resminya yang menjanjikan postingan blog langsung dari dirinya.

 

Halaman itu dipublikasikan tepat sebelum dewan pengawas independen Facebook pada hari Rabu menegakkan larangan platform mereka terhadap Donald Trump.

Akun Twitter dengan username yang memiliki tema yang berkaitan dengan Donald Trump dan berusaha untuk mempromosikan postingan blog mantan Presiden AS itu telah dinonaktifkan, menurut platform tersebut.

Baca Juga: Dilanda Rasa Penasaran, Ivan Gunawan Kulik Anak Deddy Corbuzier: Azka Pernah Marah Besar ke Papa?

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x