Yuk Simak 10 Efek Samping dari Minyak Mustard

- 16 Oktober 2021, 09:00 WIB
Minyak Mustard merupakan salah satu bahan pokok dalam masakan sehari-hari orang India dan dikenal bermanfaat bagi kesehatan.
Minyak Mustard merupakan salah satu bahan pokok dalam masakan sehari-hari orang India dan dikenal bermanfaat bagi kesehatan. /Freepik.com

PR CIREBON – Minyak Mustard merupakan salah satu bahan pokok dalam masakan sehari-hari orang India dan dikenal bermanfaat bagi kesehatan.

Dilansir dalam PikiranRakyat.com Cirebon dari StyleCraze, Minyak Mustard banyak digunakan orang India untuk memasak.

Tanpa Minyak Mustard, masyarakat India merasa masakannya terasa seperti ada yang kurang.

Baca Juga: Simak, Ini Dia Efek Samping dari Tidur dengan Lampu Menyala, Salah Satunya Bisa Sebabkan Depresi

Minyak Mustard dipercaya bermanfaat bagi kesehatan tubuh, namun pada kenyataannya tak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh, ternyata minyak mustard juga memiliki 10 efek samping jika digunakan secara berlebihan, antara lain:

1. Mengandung Asam Erusat

Minyak Mustard mengandung asam erusat dalam jumlah besar sekitar 42 persen hingga 47 persen.

Asam erusat merupakan asam lemak yang dikenal sangat beracun, kandungan ini dapat bermasalah dengan kardiovaskular atau jantung, masalah pernapasan, diare, anemia, kanker, dapat menyebabkan koma, hingga kematian.

Baca Juga: Apa Manfaat dan Efek Samping Air Jahe? Berikut Penjelasannya!

2. Mempengaruhi Kesehatan Jantung

Kandungan asam eruktik yang terdapat pada minyak Mustard berdampak pada kesehatan jantung secara signifikan. Minyak Mustard dapat menyebabkan kerusakan otot jantung hingga gagal jantung.

3. Meningkatkan Risiko Kanker Paru-paru

Pada tahap awal penggunaan Minyak Mustard yang berlebihan dapat mempengaruhi bagian atas seperti saluran pernapasan.

Jika digunakan terus menerus secara berlebihan dalam jangka panjang, Minyak Mustard dapat rentan terjadi kanker paru-paru pada diri kita.

Baca Juga: Efek Samping Terlalu Stres, Melemahkan Sistem Kekebalan Tubuh hingga Sebabkan Masalah Kulit

4. Mengarah ke Dropsy

Jaringan lunak dalam tubuh manusia semakin lama akan semakin membengkak karena akumulasi cairan yang tak biasa dari konsumsi Minyak Mustard atau biasa disebut dengan Dropsy.

5. Menyebabkan Iritasi

Allyl Isothiocyanate yang terkandung dalam Minyak Mustard menyebabkan peradangan pada lapisan paru-paru, saluran pencernaan, usus, sekresi mata yang tak normal, sensitivitas, hingga neuroeksitasi.

Baca Juga: Jangan Disepelekan! Pahami Penyebab, Gejala dan Efek Samping Penyakit Asam Lambung

6. Menyebabkan Kerusakan Kulit

Minyak Mustard ini tidak disarankan untuk digunakan kepada tubuh terutama kulit yang masih rentan seperti digunakan untuk memijat bayi dan anak-anak.

7. Memberikan Erupsi Eksternal

Penggunaan Minyak Mustard terlalu berlebihan dapat menyebabkan erupsi pada kulit yang mirip seperti ruam, jika didiamkan akan menyebabkan ketidaknyamanan dan bersifat fatal.

Baca Juga: Efek Samping Terlalu Banyak Makan Selai Kacang Menurut Ahli

8. Dapat Menyebabkan Reaksi Alergi

Alergi yang didapat dari konsumsi Minyak Mustard berlebihan dapat menyebabkan kemerahan, gatal, kulit kering, serta pecah-pecah.

9. Penyebab Rinitis

Berlebihan mengonsumsi Minyak Mustard dapat menyebabkan rinitis, ditandai dengan batuk, bersin, hidung tersumbat, hidung berair, hingga post-nasal drip.

Baca Juga: Efek Samping Makan Roti Putih Menurut Penelitian, Gula Darah Naik hingga Alami Kabut Otak

10. Mempengaruhi Kehamilan

Wanita hamil diharapkan menghindari konsumsi Minyak Mustard karena mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi janin yang sedang tumbuh berkembang bahkan dapat menyebabkan keguguran.

Tak perlu khawatir mengenai efek samping dari Minyak Mustard, Anda hanya perlu menggunakan Minyak Mustard ini secara secukupnya tanpa berlebihan.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Style Craze


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x