6 Manfaat Jamur Tiram untuk Kesehatan, Salah Satunya Menurunkan Kadar Gula Darah!

28 Oktober 2021, 15:50 WIB
Ilustrasi. Ketahui berbagai manfaat dari mengkonsumsi jamur tiram bagi kesehatan, menurunkan kadar gula darah salah satu keuntungannya. /Pixabay.com/kellyclampitt

PR CIREBON – Mengkonsumsi jamur tiram memiliki manfaat untuk kesehatan, salah satunya menurunkan kadar gula darah.

Ternyata jamur dengan nama ilmiah pleurotus ostreatus ini, memiliki insang yang bentuknya mirip dengan tiram.

Selain itu, jamur tiram juga sangat sehat dan bergizi sehingga dapat meningkatkan kesehatan seperti menurunkan kadar gula darah.

Baca Juga: 9 Makanan Ini Kaya Akan Zat Besi, Salah Satunya Jamur!

Berikut enam manfaat jamur tiram untuk kesehatan, salah satunya menurunkan kadar gula darah, yang dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dari Style Craze.

1. Mengandung antioksidan

Jamur tiram mengandung senyawa fenolik antioksidan seperti variegatic, ergothioneine, dan asam galat.

Antioksidan dalam jamur tiram dapat menetralkan radikal bebas, menghambat kerusakan oksidatif, dan mengurangi kolesterol jahat.

Baca Juga: Hati-hati Berteman dengan 3 Zodiak Ini yang Disebut Paling Suka Bergosip, Salah Satunya Leo

2. Meningkatkan kesehatan jantung

Jamur tiram mengandung serat dan beta-glukan, yang memiliki efek antihipertensi dan dapat menurunkan kadar kolesterol, trigliserida, dan mencegah hiperkolesterolemia.

Selain itu, jamur tiram juga mengandung polisakarida, yang dapat mengurangi risiko penyakit kardiovaskular dan meningkatkan kesehatan jantung.

3. Menurunkan kadar gula darah

Menurut penelitian, jamur tiram secara signifikan dapat mengurangi kadar gula darah pada penderita diabetes.

Baca Juga: Citra Kirana Ungkap Kebiasaan Unik Baby Athar, Netizen Gemas Lihat Ini

Selain itu, jamur tiram juga dapat meningkatkan status glikemik dan membantu mengelola diabetes tipe 2.

4. Mendukung fungsi kekebalan tubuh

Jamur tiram mengandung senyawa regulatif untuk mendukung kesehatan dan kekebalan tubuh, seperti vitamin D2.

Imuno Glukan dalam jamur tiram dapat mencegah infeksi saluran pernapasan berulang dan efektif melawan Herpes Simplex Virus tipe-1.

Baca Juga: Dinda Hauw Unggah Momen Baby Shaka Berenang, Rey Mbayang: Mirip Bundanya Banget

5. Mengurangi risiko kanker

Ekstrak protein jamur tiram memiliki efek anti kanker yang dapat menghambat proliferasi sel kanker payudara dan usus besar.

6. Memiliki sifat anti inflamasi

Penelitian menunjukkan bahwa jamur tiram memiliki sifat anti-inflamasi dan membantu mengurangi kondisi peradangan.

Selain itu, penelitian lain menyimpulkan bahwa suplementasi jamur tiram biotechnologically diproduksi meningkatkan kesehatan usus.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Style Craze

Tags

Terkini

Terpopuler