Jae DAY6 Pilih Lagu Favorit 'Above the Clouds' yang Ditulis Olehnya, Ini Dia Pilihan Member Lainnya

20 April 2021, 02:30 WIB
Day6 //Twitter/Day6official/

PR CIREBON - DAY6 baru-baru ini telah kembali dengan album baru mereka bertajuk The Book Of Us: Negentropy.

Album baru DAY6, The Book Of Us: Negentropy ini menandai kembalinya grup beranggotakan 5 orang ini hampir setahun sejak album bertajuk The Book Of Us: The Demon.

Video musik salah satu lagu DAY6 dalam album terbarunya iatu You Make Me telah dirilis pada hari ini Senin, 19 April 2021 di kanal YouTube JYP Entertainment.

Baca Juga: Kunjungi Rumah Frendi, Seleb TikTok yang Dibully karena Rumah Kayunya, Boy William: Terus Asah Talenta Ya

Dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Soompi, lagu baru DAY6 yaitu You Make Me, disusun oleh member mereka sendiri yakni Young K dan Wonpil.

Lagu You Make Me ini mengungkapkan perasaan cinta yang meluap dan pesan bahwa harapan dapat berkembang di tengah kesulitan.

DAY6 yang pada akhirnya merilis album baru, mengungkapkan betapa bahagianya mereka telah merilis begitu banyak lagu hebat melalui seri "The Book of Us".

Baca Juga: Persatuan Sepak Bola Rusia Kecam Proposal Pembentukan Liga Super: Bertentangan Nilai Masyarakat Eropa

DAY6 menunjukkan rasa terima kasih kepada penggemar, karena telah menemani mereka melalui seluruh perjalanan.

"Ini adalah akhir dari seri 'Book', tapi cerita DAY6 akan berlanjut, jadi nantikanlah," ungkap DAY6.

DAY6 juga mengatakan bahwa You Make Me menggambarkan caara seseorang memiliki keyakinan dalam cinta.

Baca Juga: Pemerintah Secara Resmi Perpanjang PPKM Mikro hingga Awal Bulan Mei Mendatang, Simak Informasinya

"Ini menggambarkan cara seseorang memiliki keyakinan terhadap cinta, dan ini menyampaikan pesan bahwa selama ada cinta, Anda dapat melanjutkan berjalan maju bahkan jika Anda merasa seperti Anda akan hancur dan jatuh," ungkap DAY6.

Mereka melanjutkan, lagu ini memiliki melodi yang unik. Mereka juga mengungkapkan hal tersebut bermakna,

"Dari segi suara, ada bagian ritmis, tetapi bagian refreinnya menunjukkan jenis melodi kami yang unik. Kami diberi tahu bahwa cara lagu berkembang sangat baru, jadi menurut kami itu bermakna," jelas DAY6.

Baca Juga: Diplomatnya Dituduh sebagai Mata-Mata, Rusia Balas Dendam dengan Usir 20 Diplomat Ceko dari Negaranya

Bersamaan dengan perilisan The Book Of Us: The Demon pada Mei lalu, DAY6 mengumumkan bahwa Sungjin dan Jae akan mengambil cuti dari kegiatan resmi karena gejala kecemasan psikologis.

Pada bulan Agustus, Young K, Wonpil, dan Dowoon membentuk unit bernama Even of Day dan merilis album The Book of Us: Gluon.

Menjelang perilisan baru, DAY6 berbagi bahwa mereka senang akhirnya bisa tampil di video musik mereka sebagai grup penuh karena penggemar telah menunggu lama untuk melihat mereka semua bersama.

Baca Juga: Amankan Tiket Final Piala Menpora 2021, Pelatih Persija: Siapapun Lawannya Kita Akan Hadapi

Diminta untuk memilih lagu favorit mereka dari album selain lagu utama, Jae DAY6 mengungkapkan bahwa Above the Clouds menjadi favoritnya.

"Above the Clouds adalah lagu yang saya tulis memikirkan seorang teman yang meninggal lama setelah berjuang melawan penyakit," katanya.

"Saya memikirkan saat saya memutuskan untuk hanya mengingat kenangan indah daripada yang menyedihkan saat saya menulis lagu, jadi itu adalah favorit saya di album," tambah Jae.

Baca Juga: Korea Selatan Larang Warganya Gunakan Internet untuk Berbagi File dengan Korea Utara

Sementara Young K memilih lagu ONE, karena itu adalah lagu yang akan terdengar bagus di konser, lalu Wonpil memilih lagu Only dan menjelaskan waktu para anggota merekam harmoni untuk lagu tersebut bersama-sama.

Terakhir, Dowoon mengatakan bahwa Everyday We Fight adalah lagu favoritnya karena memberinya energi dan motivasi untuk terus maju.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler