Diragukan Tampil Maksimal Chelsea akan menghadapi Everton, Dapat di Saksikan di SCTV

- 6 Agustus 2022, 14:54 WIB
Dua raksasa Liga Inggris Liverpool dan Chelsea akan memulai debutnya malam ini dalam laga pekan pertama Liga Inggris. Liverpool akan menghadapi Fulham dan Chelsea akan melawan Everton./pikiran-rakyat.com
Dua raksasa Liga Inggris Liverpool dan Chelsea akan memulai debutnya malam ini dalam laga pekan pertama Liga Inggris. Liverpool akan menghadapi Fulham dan Chelsea akan melawan Everton./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON-Dua raksasa Inggris, Liverpool dan Chelsea akan memulai debutnya dalam laga pertama Liga Inggris Sabtu 6 Agustu 2022 malam ini.

Satu klub, yakni Liverpool akan tampil perkasa jika melihat lawannya yang merupakan tim promosi, yaitu Fulham. Sedangkan Chelsea dikhawatirkan tidak tampil maksimal jika melihat hasil yang mereka peroleh dalam laga pramusim yang baru berlalu. Chelsea akan menghadapi Everton.

Laga Liga Inggris malam ini dapat disaksikan langsung di stasiun TV SCTV dan O Channel  serta live streamin di Vidio.

Baca Juga: Alun-alun Kota Bandung Penopang Pertumbuhan Ekonomi

Sabtu dinihari, telah berlangsung laga pertama antara Arsenal dengan Crystal Palace. Arsenal memetik hasil sempurna dengan mengalahkan Crystal Palace 2-0.

Pertandingan Liverpool berlangsung sore menjelang malam atau kick off pukul 18.30. Ini merupakan pertandingan tandang pertama Liverpool yang diadakan di Craven Cottage.

Liverpool di perkirakan akan mudah memainkan laga ini, mengingat reputasi mereka sebagai tim runner up Liga Inggris tahun 2021/2022 dan lawan yang dihadapi merupakan tim promosi.

Baca Juga: Tengoklah Situ Rawa Kalong Sekarang

Walaupun tanpa Sadio Mane yang pindah ke Bayern Munchen, Liverpool akan tampil perkasa mengingat tim ini sudah diperkuat dengan beberapa debutan baru yang tampil maksimal di klub sebelumnya.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp tampaknya tidak mau membuang kesempatan untuk merengkuh poin maksimal seperti yang didapatkan Arsenal. Untuk itu, Klopp akan menurunkan tiga penggawa anyar mereka, yakni bomber Darwin Nunez, bek Kevin Ramsay dan Gelandang Fabio Carvalho yang direkrut dari Fulham.

Sebaliknya di laga lain, Chelsea yang akan bertanding melawan Everton pukul 23.30 justru diragukan banyak pihak. Ini didasarkan statistik hasil yang tidak menggembirakan di laga Pramusim. Yang sangat menyolok Chelsea di lumat Arsenal dengan skor fantastis 4-0. Dan klub ini tertinggal dalam bursa transfer musim panas sekarang.

Baca Juga: China Mulai Kirim Rangkaian Kereta Cepat Jakarta Bandung, Kenapa Kereta Ini Aman dan Nyaman? Ini Alasannya

Pertandingan Chelsea melawan Everton akan berlangsung di markas Everton, Stadion Goodion Park. Laga ini disiarkan langsung oleh SCTV

Pelatih Chelsea Thomas Tucel akan mencoba menepis keraguan banyak pihak atas The Blues, walaupun tim ini baru saja memperpanjang kontrak dengan bek tangguh mereka Cesar Azpillizueta dalam pekan ini.

Sedangkan pelatih Everton yang merupakan mantan legenda Chelsea, Frank Lampard berjanji untuk memulai debut ini dengan star yang bagus. 

Baca Juga: Polisi Tembak Polisi : Selain Anev, Tiga Jenderal Ditempatkan di Bagian Pelayanan Markas (Yanma)

Dua klub ini, akan tampil dengan wajah baru. Chelsea akan diperkuat dengan mantan motor utama Manchester City Raheem Sterling yang pindah ke Stamford Bridge. Sedangkan Everton tanpa Richarlison yang merapat ke Spurs.

Jadwal Pertandingan Liga Premier Inggris

Sabtu, 6 Agustus 2022

18.30 WIB Fulham vs Liverpool

21.00 WIB Bournemouth vs Aston Villa

21.00 WIB Newcastle United vs Nottingham Forest

21.00 WIB Tottenham vs Southampton

21.00 WIB Leeds United vs Wolverhampton Wanderers

23.30 WIB Everton vs Chelsea.***

 

Editor: Aria Zetra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x