Marcelino Ferdinan, Talenta Muda Persebaya yang Akan Jadi Pemain Mahal, Mulai Diincar Klub Eropa

- 17 Juni 2022, 15:24 WIB
Pemain Nasional asal Persebaya, Marselino mulai dilirik klub Eropa./pikiran-rakyat.com
Pemain Nasional asal Persebaya, Marselino mulai dilirik klub Eropa./pikiran-rakyat.com /

Sementara itu, seperti dilaporkan Portal Bola.net, bahwa Ibu Marselino, Ani, mengaku sudah diberi tahu mengenai ketertarikan sejumlah klub Eropa yang ingin merekrut putranya itu. Tapi, dia tidak bersedia berbicara lebih jauh soal klub mengincar sang anak.

Ia hanya mengatakan “Sudah ada banyak klub yang minta Marsel tapi kita masih cari-cari yang cocok untuk Marsel sesuai dengan skill dan karakter Marsel. Sudah dibicarakan dari agen segala macam, tapi itu masih rahasia,” ungkapnya.

Baca Juga: Penembakan Brutal di Gereja, Dua Tewas lainnya Luka-luka

Lengkapnya, Portel ini, menulis, Kendala usia juga menjadi perhatian pihak keluarga,  karena Marselino Ferdinan saat ini baru berusia 17 tahun. Ani menyebutkan bahwa pihaknya mempertimbangkan untuk memberi kesempatan saat putranya sudah berusia 18 atau pada 9 September 2022 nanti.

“Rencana ke Eropa seharusnya bulan Juni atau Juli karena kendala usia, harus 18 tahun. Itu dipertimbangkan dari agen dan kita sendiri juga. Menunggu usia lebih matang tetap di Persebaya, biar lebih matang lagi sehingga setelah keluar sudah siap. Saat ini Marsel akan tetap di Persebaya,” ujarnya.

Marselino memang masih terikat kontrak jangka dengan Persebaya. Winger kelahiran Jakarta itu punya hubungan emosional bersama Bajul Ijo.

Informasi terakhir menyebutkan performa apiknya membuat pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggilnya ke timnas U-19, U-23 dan senior.***

Halaman:

Editor: Aria Zetra

Sumber: ANTARA bola.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x