PREVIEW: Persib Bandung vs Barito Putera, Adu Sengit dan Teror Sang Mantan

- 11 Februari 2020, 15:13 WIB
PEMAIN Persib Bandung, Kim Kurniawan (kiri) mencoba memanfaatkan peluang  didepan gawang Barito Putera yang dikawal Aditya Harlan  pada pertandingan Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu 24 November 2019. Laga tersebut berakhir dengan skor 0-0.*/ARMIN ABDUL JABBAR/PR
PEMAIN Persib Bandung, Kim Kurniawan (kiri) mencoba memanfaatkan peluang didepan gawang Barito Putera yang dikawal Aditya Harlan pada pertandingan Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu 24 November 2019. Laga tersebut berakhir dengan skor 0-0.*/ARMIN ABDUL JABBAR/PR /ARMIN ABDUL JABBAR/

"Itu artinya, saya harus bisa memberikan timbal balik yang bisa diingat oleh mereka," ujar pemain yang pernah membela Ajax Amsterdam.

Baca Juga: Dipimpin Kapolri, Delapan Kapolda Ucapkan Sumpah

Senada dengan pemmain yang smaa-sama baru teken kontrak, Wander Luiz mengungkap keinginannya dapat membalasa kecintaan dan dukungan dari para bobotoh dengan memberikan prestasi yang tinggi untuk Persib.

Pelatih Robert Rene Albert mengungkap bahwa pertandingan melawan tim asal Kalimantan sore hari nanti adalah untuk mengukur tim dalam menatap Liga 1 musim 2020.

"Kami memang mencari lawan dan kebetulan Barito juga sedang melakukan pemusatan di Pulau Jawa, tepatnya di Bogor.

Baca Juga: Virus Corona Sulit Ditangkal, Harga Bawang Putih pun Jadi Mahal

"Mereka meminta untuk pertandingan persahabatan dan ada waktu yang tepat. Ini lawan bagus, sepadan. Ini bagian dari situasi pramusim di mana tim harus berkembang," kata Robert dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi Persib.

Pelatih asal Belanda ini menilai bahwa beberapa laga persahabatan yang telah dijalani Persib merupakan manfaat untuk menambah jam terbang para anak asuhnya.

"Pemain merasakan pertandingan 90 menit. Kita bisa menguji mental pemain untuk bertanding. Ini pertandingan persahabatan yang menarik dan penting bagi kami," tegas Robert.

Baca Juga: Sopir Diduga Mengantuk, Truk Gandengan Hantam Empat Rumah dan Satu Mobil di Cirebon

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x