Sopir Diduga Mengantuk, Truk Gandengan Hantam Empat Rumah dan Satu Mobil di Cirebon

- 11 Februari 2020, 11:20 WIB
KONDISI rumah mengalami rusak parah, setelah ditabrak truk gandengan.*
KONDISI rumah mengalami rusak parah, setelah ditabrak truk gandengan.* /DOK POLSEK GUNUNG JATI/

PIKIRAN RAKYAT- Sebuah truk gandengan menabrak empat rumah di Desa Astana, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, Selasa, 11 Februari 2020.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Pikiran Rakyat com, diduga sopir truk gandengan yang melaju dari arah Cirebon menuju Indramayu tersebut mengantuk.

Kanit Lalu Lintas Polsek Gunung Jati Polres Cirebon Kota, Ipda Cepi M menjelaskan, pihaknya mendapat laporan dari masyarakat pada Jam 04.00 WIB pagi.

Baca Juga: Demi Urai Kemacetan, Warga Cirebon Berharap ZSS Dilengkapi Petugas Jaga

“Masyarakat laporan ke Polsek, kemudian kami terima, kami datang ke TKP, ternyata ada satu truk tronton gandengan menyerempet empat rumah warga Desa Astana,” kata Cepi

Jika lihat di TKP,  pihaknya juga menduga sopir mengendarai truk dalam keadaan mengantuk yang melaju dari arah Cirebon menuju Indramayu.

Truk melaju, pas di Desa Astana  truk oleng ke kiri dan menabrak rumah, warung yang ada di pinggir trotoar.

Baca Juga: Lebih dari Sekadar Tetangga, Australia Anggap Indonesia sebagai Pemimpin

"Selain empat rumah yang rusak, satu mobil yang terparkir pun rusak tertabrak bagian belakangnya oleh truk,” tambah Cepi. 

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x