Jersey Away Baru Persib Bandung Miliki Nilai Nostalgia Masa Keemasan

- 11 September 2021, 07:30 WIB
Persib Bandung memperkenalkan makna dari jersey away terbaru untuk gelaran BRI Liga 1 2021/2022 pada Kamis, 9 September 2021.*
Persib Bandung memperkenalkan makna dari jersey away terbaru untuk gelaran BRI Liga 1 2021/2022 pada Kamis, 9 September 2021.* /Persib.co.id

Peluncuran jersey away baru Persib mendapatkan respon yang baik dari Pelatih Persib, Legenda, hingga Kolektor baju Persib.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok Sabtu, 11 September 2021: Leo Jangan Habiskan Uang untuk Hal yang Tidak Diperlukan

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts menilai jersey away baru ini memiliki ketajaman, kekuatan, dan memperhatikan betul pada sisi sejarah dari jersey ini.

"Ini sangat bagus. Saya menyukainya. Saya pikir semua orang juga menyukainya. Jersey ini terlihat tajam, kuat dan memberi Anda hal positif dengan desain yang memperhatikan sejarah dari jersey ini," ungkap pelatih asal Belanda tersebut.

Sementara itu, seorang bobotoh, Nays Muntahar yang mengoleksi jersey Persib Bandung menyampaikan penilaian dan harapannya.

Baca Juga: Demi Terus Dapatkan Uang Tunjangan, Pria Austria Ini Jadikan Mumi dari Tubuh Ibunya yang Sudah Meninggal

Pada kesempatan wawancara dengan Persib Bandung, Nays menyatakan alasan kenapa dirinya menjadi kolektor jersey Persib Bandung.

Nays mengungkapkan, salah satu bentuk dukungan yang ia berikan kepada Pangeran Biru adalah dengan membeli produk-produk original klub.

“Bagaimanapun jerseynya kolektor itu tetap akan membeli dan mengoleksi jersey. Kalau ada pemain bintang, tim berprestasi, itu nilai plus," ujar pria asal Sukabumi ini.

Baca Juga: Akui Sangat Protektif pada Aurel Hermansyah, Atta Halilintar: Soalnya...

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah