Legenda Persib Yudi Guntara Komentari Kekalahan Persib di Kandang, Bobotoh Kecewa Pelatih Robert Rene Alberts

31 Juli 2022, 07:36 WIB
Legenda Persib Yudi Guntara mengeluarkan unek-uneknya soal kekalahan Persib dari Madura United tersebut, bobotoh kecewa Robert Rene Alberts /instagram @yudiguntara/

SABACIREBON – Persib Bandung dipermalukan tim tamu Madura United pada laga pekan kedua Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 30 Juli 2022.

Meskipun sempat unggul lebih dulu lewat gol David da Silva di menit 17. Namun, Madura United membalas tiga gol melalui aksi Lulinha menit 60, Pedro Henrique (68) dan Hugo Gomes (82-penalti).

Kekalahan yang menyakitkan di kandang itu langsung mendapat reaksi dari legenda Persib, Yudi Guntara.

Tampaknya pemain yang menjadi idola bobotoh di masanya itu, tidak kuat untuk menahan diri mengomentari kekalahan Persib.

Di akun Instagram @igpersib, Yudi Guntara mengeluarkan unek-uneknya soal kekalahan Persib dari Madura United tersebut.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Priangan Timur Hari Ini Minggu 31 Juli 2022

“Kurang Pas dalam formasi susunan Pemain,” tulis Yudi Guntara menggunakan akun centang birunya @yudiguntara5.

Tak pelak komentar sang legenda Persib itu langsung disambar respons para bobotoh di kolom komentar.

Dilihat SABACIREBON.COM pada Minggu 31 Juli 2022 pukul 07.11, sedikitnya sebanyak 109 komantar bobotoh membalas komen Yudi Guntara tersebut.

Hampir semua bobotoh mendukung analisa Yudi Guntara, bahkan tidak sedikiti yang mendesak pelatih Robert Rene Alberts untuk out.

Beberapa di antara balasan untuk komentar Yudi Guntara dari para bobotoh adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Gratis 15 Link Twibbon Ucapan Digital Tahun Baru Islam, Sebarkan lewat Media Sosial, Desain Keren dan Menarik

@oktavian_yusuf: bener coach

@ikhlasulamaluddin: @yudiguntara5 betul kang, lini tengah terlalu memaksakan

@culang_cileung: @yudiguntara5 bayu kurang greget pressing na

@denimutter: Nah setuju @yudiguntara5

@salfadilar: pemaen di simpen bukan pada tempatnya

@arifhdyt977: @yudiguntara5 muhun coach kirng berkreasi

@perdanaokka: @yudiguntara5 seeur maksakeun nu sanes posisi na

@yukie_sunardjawinata: @yudiguntara5 bingung nya kang strategi na

@yogikuswandisaputra: @yudiguntara5 pang wartoskeun coach ka obet mun gaduh ka isin ieu mah mending ngundurkeun diri moal leres ka payuna

Baca Juga: Community Shield: Nunez Gacor, Haaland Mandul, Diwarnai Drama VAR Liverpool Hajar Manchester City Skor 3-1

Sementara itu jalannya pertandingan Persib kontra Madura United berlangsung cukup menarik.

Di babak pertama, Persib tampil mendominasi. Robi Darwis tampil dengan sangat baik dalam memutus serangan Madura United, termasuk ketika harus berduel dengan Esteban Vizcarra.

Di menit 17, David Da Silva mencetak gol yang membawa Pangeran Biru unggul 1-0.

Sepakan mendatar Da Silva meneruskan umpan Frets Butuan membobol gawang Madura United.

Di menit 29, Erwin Ramdani mendapat kesempatan melepaskan sepakan dari dalam kotak penalti. Tapi usahanya itu bisa diblok pemain lawan.

Baca Juga: Barang Langka: Jam Tangan Emas Adolf Hitler Hasil Jarahan Tentara Perancis Dilelang

Di menit 32, bek Madura United Fachruddin Aryanto melakukan tandukan di dalam kotak penalti Pangeran Biru.

Tapi bola yang mengarah ke gawang mampu diblok dengan sangat baik oleh kiper Persib, Fitrul Dwi Rustapa.

Di menit-menit akhir, Fitrul kembali menunjukkan penampilan gemilangnya di bawah mistar.
Kali ini, sepakan Hugo Gomes dari luar kotak penalti mampu diamankan dengan sempurna.
Babak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Persib.

Jelang babak kedua bergulir, Pangeran Biru memasukkan Dedi Kusnandar menggantikan Ezra Walian.

Di menit 60, Madura United menyamakan kedudukan lewat gol yang dibuat Lulinha setelah menyambar bola liar di dalam kotak penalti.

Di menit 68, penyerang Madura United, Pedro mencetak gol dan membalikkan keadaan menjadi 1-2.

Tak lama, Persib balik mengancam. Bek kanan Pangeran Biru, Bayu Fiqri mendapat bola di dalam kotak penalti dan langsung melepaskan tembakan ke gawang, tapi bola bisa dihalau oleh kiper Madura, Rendy Oscario.

Di menit 72, Persib melakukan penyegaran dengan memasukan dua pemain sekaligus. Erwin dan Bayu Fiqri ditarik keluar untuk digantikan Zalnando dan Kakang Rudianto.

Di menit 79, Fitrul mengadang pergerakan Lulinha yang mendapat bola di dalam kotak penalti.

Dari tayangan ulang, tangan Fitrul tampak bisa mengenai bola. Tapi wasit melihatnya sebagai pelanggaran dan menjadi tendangan penalti.

Di menit 82, tendangan penalti Hugo Gomes membuat bola masuk ke gawang Persib. Laskar Sapeh Kerab pun unggul 3-1.

Lima menit berselang, Pangeran Biru memasukkan Ciro Alves menggantikan Robi Darwis.
Persib terus berusaha mencetak gol di menit-menit akhir laga melalui aksi Daisuke Sato menyundul bola hasil umpan silang Zalnando.

Dan, sepakan mendatar David Da Silva, yang bisa diblok pemain lawan. Laga pun berakhir, masih dengan skor 1-3 untuk keunggulan Madura United. ***

Editor: Fabian DZ

Sumber: PERSIB

Tags

Terkini

Terpopuler