Farshad Noor Out! Tampil Kurang Gereget di Piala Menpora 2021 Tak Sesuai Ekspektasi, Persib Putuskan Kontrak

27 April 2021, 07:35 WIB
Farshad Noor diputus kontrak oleh Persib, atas penilaian pelatih Robert Alberts yang menyatakan penampilannya di Piala Menpora 2021 tidak sesuai ekspektasi tim, hingga diragukan untuk bermain di Liga 1 Indonesia mendatang.* //Tangkapan layar ungahan video Twitter/@persib

PR CIREBON — Farshad Noor, salah satu legiun asing Persib Bandung yang didatangkan dari Afghanistan, digadang-gadang jadi suksesor sepeninggal gelandang Omid Nazari. Malahan ternyata dirinya pun harus hengkang sebelum kompetisi Liga Indonesia dimulai.

Hal itu, menyusul performa kurang bagus Farshad Noor, yang dinilai pelatih Persib, Robert Alberts, tak sesuai ekspektasi tim, selama tampil di helaran Piala Menpora 2021 yang baru saja berakhir dengan kekalahan Persib dari Persija di partai final.

Persib harus berpuas diri jadi runner-up Piala Menpora 2021, setelah takluk dalam dua leg pertandingan finalnya. Farshad Noor pun tampil dalam beberapa laga di turnamen pra musim ini, baik mengisi starting line-up, maupun sebagai supersubs.

Baca Juga: Buruan Klaim! Kode Redeem FF Terbaru 27 April 2021, Segera Dapatkan Hadiah Menarik Akhir Bulan

Hanya saja, Farshad Noor kerap mendapatkan penilaian kurang baik oleh Bobotoh yang banyak mengungkapkannya di laman media sosial.

Seperti diketahui, Persib dan Bobotoh itu saling berkaitan dan saling melengkapi indahnya hubungan tim dengan suporter-nya.

Maka, kala Farshad Noor dinilai kurang gereget penampilannya selama ajang Piala Menpora 2021, hingga tak bisa memikat hati Bobotoh, kiranya sulit mendapatkan tempat nyaman mengisi skuat Persib Maung Bandung.

Baca Juga: 9 Manfaat Konsumsi Pisang Setiap Hari untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Bisa Bantu Hilangkan Stress

Lain halnya, dengan Kim Jeffrey Kurniawan, yang sempat mengalami nasib serupa saat dirinya baru masuk skuat Persib.

Malahan menerima kritikan dan ledekan bukan di media sosial lagi, tapi langsung di lapangan.

Tapi, sungguh kuatnya mental Kim Jeffrey Kurniawan, ditambah dia mampu unjuk gigi menunjukan permainan terbaiknya untuk membuktikan dirinya mumpuni dan layak mendapatkan tempat di skuat Persib.

Baca Juga: 12 Ciri-ciri Mengapa Dirimu Selalu Lelah, Salah Satunya Terlalu Perfeksionis

Akhirnya, sampai ia sekarang bukan lagi bagian dari Persib pun tetap menjadi idola Bobotoh.

Farshad Noor, pemain berposisi midfielder berusia 26 tahun, didatangkan Persib dengan harapan penuh mampu menggantikan peran dari Omid Nazari.

Hanya sayang, pemain sempat berkarir di liga papan atas Belanda, PSV Eindhoven, dan juga adalah kapten kesebelasan di timnas Afghanistan, Farshad Noor tak mampu merebut hati pelatih Persib Robert Alberts.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Ini Membatasi Risiko Kanker Payudara, Kurangi Minuman Beralkohol

Pernyataan Robert Alberts putuskan kontrak Farshad Noor terpantau di laman Instagram  sebagai berikut:

“Kami tidak akan melanjutkan kontrak Farshad Noor. Dia tidak sesuai dengan ekspektasi saya,” ungkap Robert Alberts kepada wartawan, di Crown Hotel Bandung, Senin 26 April 2021 sore.

“Saya rasa orang yang datang dengan latar belakang seperti dia harus bisa memproduksi lebih dan itu bukan hanya di satu laga,” jelasnya.

Dan, kesempatan itu sudah diberikan oleh Robert Alberts dengan memainkan Farshad Noor pada banyak pertandingan di Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Warga Palestina Paksa Polisi Israel Mundur dari Gerbang Damaskus Yerusalem, setelah Ketegangan saat Protes

Akan tetapi, Farshad Noor performanya di bawah kualitas yang diharapkan Persib.

Maka, mau tak mau Persib harus melepasnya, untuk mencari pemain berposisi sama untuk mempersiapkan diri mengarungi Liga 1 Indonesia mendatang.

Walau pun sebelumnya Farshad Noor telah diikat kontrak oleh Persib berdurasi satu tahun dengan opsi perpanjangan.

Tapi, terdapat klausul khusus bila mana tak memberikan kontribusi terbaik untuk tim, atau tak sesuai ekspektasi, bisa diputuskan kontraknya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Instagram @maung_creator

Tags

Terkini

Terpopuler