Pilkada 2020 Ciptakan Pemimpin Tangguh Pandemi, PDIP: Amankan Indonesia dari Kritis Legitimasi

- 11 Oktober 2020, 18:00 WIB
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto. /ANTARA

PR CIREBON - Sebagaimana diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama dengan pemerintah menegaskan bahwa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020 akan tetap dilaksanakan sesuai jadwal.

Pesta demokrasi lima tahunan tersebut, akan serentak diselenggarakan pada 9 Desember 2020 di 270 daerah di Indonesia.

Sebelumnya, masyarakat dan beberapa pengamat meminta untuk menunda pelaksanaan Pilkada 2020 tersebut, mengingat bahwa pagelaran pesta demokrasi itu masih berada pada masa pandemi Covid-19.

Sehingga dikhawatirkan akan menjadi klaster baru terhadap penyebaran virus Corona jenis baru ini, selama Pilkada tersebut berlangsung.

Baca Juga: Warga Jawa Timur Waspada! BMKG Prediksikan Angin Kencang di Tiga Kabupaten, Malang Termasuk ?

Untuk mengantisipasi terjadinya penularan Covid-19 pada Pilkada ini, pemerintah pun dengan tegas menyampaikan bahwa pelaksanaan Pilkada 2020 tersebut disesuaikan dengan protokol kesehatan yang ketat.

Sementara itu, PDI Perjuangan (PDIP) menyebutkan legitimasi rakyat sangat dibutuhkan demi menghadirkan pemimpin yang mampu menjawab tantangan pandemi Covid-19.

DPP PDIP memandang pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 adalah momentum melahirkan pemimpin-pemimpin negarawan yang menghasilkan solusi substansial di tengah pandemi Covid-19.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan sosok Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin berasal dari rakyat sehingga legitimasinya sangat kuat dalam mengambil kebijakan.

Baca Juga: Bebaskan 198 Orang Massa Aksi Tolak UU Omnibus Law, Polda Sumut: Mereka Tetap Buat Pernyataan Kapok

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x