Tidak Mungkin Syekh Ali Jaber Ditusuk Orang Gila, MPR Curiga Aksi Bermotif dan Sudah Direncanakan

- 14 September 2020, 13:09 WIB
Foto Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan dan para ulama
Foto Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan dan para ulama //*Twitter /

PR CIREBON - Penusukan Syekh Ali Jaber membuat banyak tokoh berkomentar, termasuk Wakil Ketua MPR, Zulkifli Hasan.

Secara lantang, ia mengecam keras peristiwa penusukan terhadap Syekh Ali Jaber saat sedang berdakwah di Lampung pada Minggu, 13 September 2020.

Lebih lanjut, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini menduga kejadian tersebut telah direncanakan dengan motif khusus karena rasanya tidak mungkin Syekh Ali Jaber ditusuk orang gila.

"Saya meminta aparat untuk mengusut tuntas motif di balik penusukan ini. Sangat mungkin ini kejadian terencana dan rasanya tidak mungkin dilakukan orang gila/tidak waras," cuit pria yang akrab disapa Zulhas melalui akun Twitter miliknya, @ZUL_Hasan seperti dilihat PikiranRakyat-Cirebon.com pada Senin, 14 September 2020

Baca Juga: Habib Rizieq Shihab Kutuk Keras Aksi Penusukan Syekh Ali Jaber hingga Hubungkan dengan Neo PKI

Kemudian berikutnya, Zulhas juga menceritakan pertemuannya dengan Syekh Ali Jaber di bandara saat hendak ke Lampung, terlihat begitu antusias untuk safari dakwah ke Lampung.

"Beliau sangat antusias menceritakan rencananya 3 hari berada di Lampung untuk safari dakwah. Kita doakan besama semoga Syech Ali Jaber segera sembuh dan pulih untuk melanjutkan tugas mulianya menyampaikan syiar Islam, amiin," cuitnya lagi.

Sedangkan dalam postingan itu, Zulhas tak lupa menambahkan unggahan foto bersama dengan Syekh Ali Jaber dan Ustad Yusuf Mansyur.

Jelasnya, foto tersebut menampakkan sosok Zulhas berdiri di tengah-tengah sejumlah para ulama, mulai dari samping kiri Zulhas, berdiri Ustad Yusuf, sedangkan Syekh Ali Jaber berdiri di sisi paling kanan.

Baca Juga: Refly Harun Endus Rivalitas Aktor 2024 saat PSBB Total, dari Penentang hingga Pembela Anies Baswedan

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x