Pertamina dan Garuda Ukir Sejarah Melayang dengan Bioavtur

- 14 November 2023, 14:01 WIB
Pertamina dan Garuda siapkan Bioavtur sebagai baham bakar ramah lingkungan sekaligus untuk dikonsumsi pesawat terbang./Indonesia.go.id
Pertamina dan Garuda siapkan Bioavtur sebagai baham bakar ramah lingkungan sekaligus untuk dikonsumsi pesawat terbang./Indonesia.go.id /

Selain itu, untuk mendorong penggunaan bahan bakar non-fosil pada sektor penerbangan, pemerintah bersama sejumlah lembaga mengembangkan energi terbarukan lainnya bernama bioavtur. Penggunaan bioavtur dinilai dapat menurunkan emisi gas rumah kaca di sektor penerbangan.

Tentu ada pertanyaan, apa itu bioavtur? Bioavtur merupakan bahan bakar pesawat yang dibuat dari campuran avtur dan kelapa sawit 2,4 persen. Bioavtur jenis ini diharapkan bisa menurunkan emisi karbon sektor transportasi.

Dikutip dari Indonesia.go.id menyebutkan,  Jumat (27/10/2023) Pertamina dan Garuda Indonesia sudah berhasil melaksanakan penerbangan komersial perdana berbahan bakar ramah lingkungan, Pertamina Sustainable Aviation Fuel (SAF) atau Bioavtur.

Baca Juga: Padi Super Tingkatkan Ketahanan Pangan: Pengembangan Varian Unggul dan Target Produksi

Penerbangan komersial itu menggunakan pesawat Boeing PK GFX Seri 727-800 dari Bandara Soekarno-Hatta (Tangerang) menuju Bandara Adi Soemarmo (Surakarta), dan kembali ke Jakarta.

Berkaitan dengan kesuksesan penggunaan bioavtur itu, Direktur Logistik dan Infrastruktur Pertamina Alfian Nasution menjelaskan, penerbangan khusus ini akan menjadi tonggak sejarah di industri aviasi yang berkelanjutan.

Masyarakat juga akan merasakan pengalaman baru, merasakan pemanfaatan energi terbarukan dan berkontribusi secara langsung pada penurunan emisi.

Baca Juga: Piramida Pugung Raharjo, Jejak Budaya tak Terduga di Lampung Tengah

“Pertamina memiliki komitmen untuk mendukung tercapainya target NZE (net zero emission) Pemerintah Indonesia dengan mengembangkan roadmap aset dekarbonisasi dan pembangunan green business, termasuk SAF (sustainable aviation fuel) untuk sektor aviasi,” ujarnya di acara tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengungkapkan, pihaknya melakukan penerbangan komersial pertama dengan beberapa penumpang dari Soekarno-Hatta menuju Adi Soemarmo.

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: indonesia.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah