Beredar dalam Situs Penjualan Properti, Mal Taman Anggrek Disebut Laku Terjual dengan Harga Rp17 T

- 16 Juli 2020, 14:57 WIB
Mal Taman Anggrek. (foto: rumahdijual.com)**
Mal Taman Anggrek. (foto: rumahdijual.com)** /

PR CIREBON - Salah satu situs penjualan properti ternama Indonesia mendadak buat heboh masyarakat usai menampilkan penjualan salah satu mal terkenal di Jakarta, Mal Taman Anggrek.

Dalam detailnya, Mal Taman Anggrek dijual oleh pemiliknya dalam situs Rumah Dijual dengan tembusan harga Rp17 triliun pada 14 Juli 2020 pukul 12.17

Namun rupanya, saat hari ini, 16 Juli 2020 situs penjualan Mal Taman Anggrek dibuka, justru ditemukan pernyataan bahwa Mall Taman Anggrek telat dinyatakan "Sudah Laku/Tidak Tersedia Lagi".

Baca Juga: Direbutkan Dua Negara, Harta Karun Abad 17 Senilai Rp234 Triliun Ditemukan dalam Dasar Laut Karibia

Sampai saat ini, tidak diketahui pembeli mal yang terletak di Jalan Letjen S Parman kav 28 Tanjung Duren, Jakarta Barat tersebut.

Hanya saja dalam keterangannya disebutkan, Mal Taman Anggrek dijual dengan sertifikat Hak Guna Bangunan.

Seperti yang diberitakan Galamedia, Mal Taman Anggrek sendiri diketahui memiliki luas tanahnya 55.000 m2 dengan luas bangunan 360.000m2 dan 8 lantai.

Baca Juga: Saksi Kematian Yodi Prabowo Bertambah Menjadi 27 Orang, Polisi: Kemungkinan akan Terus Bertambah

Mal ini dibuka sejak Agustus 1996 dengan jumlah toko dan jasa 528 unit, toko induk 3 unit dan mampu menampung 4.000 mobil.

Sementara itu, sejumlah fasilitas mal terlihat di antaranya, taman, ATM center, wifi, dan CCTV.***(Brilliant Awal)

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x