Muannas Alaidid Menyayangkan Soal Isu Anies Baswedan akan Diusung PDIP pada Pilkada DKI Jakarta Mendatang

- 6 Februari 2021, 20:39 WIB
Muannas Alaidid (kanan) menyayangkan isu Anies Baswedan (kiri) akan diusung PDIP di Pilkada DKI Jakarta yang akan datang.*
Muannas Alaidid (kanan) menyayangkan isu Anies Baswedan (kiri) akan diusung PDIP di Pilkada DKI Jakarta yang akan datang.* /Kolase Instagram/@aniesbaswedan dan @muannasalaidid5017.

PR CIREBON – CEO dari Indonesia Cyber Muannas Alaidid mengomentari isu yang tengah berkembang di masyarakat.

Isu yang disoroti Muannas Alaidid menyebut PDIP yang akan mengusung Gubernur Anies Baswedan di Pilkada DKI Jakarta mendatang.

Semua itu disampaikan oleh Muannas Alaidid melalui cuitan Twitter @muannas_alaidid pada Sabtu 6 Februari 2021.

Baca Juga: Kwik Kian Gie Merasa Takut Suarakan Pendapat, Hidayat Nur Wahid: Turut Prihatin Pak...

Sebelumnya, partai politik di DPR RI diketahui berbeda pendapat mengenai pelaksanaan pilkada serentak menyusul rencana revisi Undang-undang Pemilu.

PDIP adalah salah satu partai yang tidak setuju Pilkada dinormalisasi, dan menginginkan Pilkada Serentak dilaksanakan tahun 2024.

Selain itu, ada pula isu bahwa PDIP tidak menutup kemungkinan untuk mengusung Anies Baswedan.

Baca Juga: Sentil KH Cholil Nafis yang Kritik SKB 3 Menteri, Ferdinand Hutahaean: Tidak Boleh Ada Unsur Memaksa

Di sisi lain, Muannas Alaidid juga menyoroti kentalnya politik SARA dalam Pilkada DKI Jakarta pada 2017 lalu.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: ANTARA Twitter @muannas_alaidid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x