Balas Klaim KLHK Soal Hujan Penyebab Banjir, Mardani Ali Sera: Coba Evaluasi Perusahaan Tambang

- 19 Januari 2021, 20:45 WIB
Anggota DPR RI Fraksi PKS, Mardani Ali Sera.*
Anggota DPR RI Fraksi PKS, Mardani Ali Sera.* /Instagram.com/@mardanialisera

PR CIREBON – Bencana alam banjir yang saat ini tengah merajalela di Indonesia, Kalimantan khususnya menjadi sorotan banyak pihak.

Salah satunya dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang menyebut hujan menjadi faktor utama penyebab banjir di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Menanggapi klaim dari KLHK tersebut, anggota DPR dari Fraksi PKS, Mardani Ali Sera pun membalas melalui cuitan dalam twitter miliknya.

Baca Juga: Puji Presiden Jokowi, Husin Shihab Sindir SBY: Yang Kaya Begini Tuhan Suka

Mardani Ali Sera mengatakan agar pihak KLHK tidak terburu-buru menyalahkan curah hujan sebagai penyebab banjir.

“Jangan terburu-buru menyalahkan hujan,” ujar Mardani Ali Sera, seperti yang dilansir Cirebon.Pikiran-Rakyat.com dari twitter @MardaniAliSera.

Menurut Mardani Ali Sera, sebelum menyimpulkan soal penyebab banjir di Kalsel, pihak KLHK seharusnya melakukan evaluasi dahulu terhadap beberapa sektor/bidang.

Mardani Ali Sera menyebut bahwa pihak KLHK harus mengevaluasi perusahaan-perusahaan penebang hutan, pembakar hutam, perusahaan tambang dan sebagainya.

“Evaluasi menyeluruh perusahaan2 penebang hutan, pembakar hutan, perusahaan tambang, dll,” ungkap Mardani Ali Sera.

Halaman:

Editor: Egi Septiadi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x