Tuai Polemik, HNW dan Fadli Zon Tanggapi Wacana Jabatan Presiden Tiga Periode

- 21 Desember 2020, 09:58 WIB
Hidayat Nur Wahid (kiri) dan Fadli Zon (kanan).
Hidayat Nur Wahid (kiri) dan Fadli Zon (kanan). /Kolase foto Instagram/@hnwahid dan YouTube Fadli Zon Official

PR CIREBON - Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid atau HNW menanggapi soal wacana jabatan presiden tiga periode.

Lewat cuitan di akun Twitter pribadinya, Hidayat melayangkan sindiran keras kepada Ketua DPR RI Puan Maharani yang diketahui melontarkan wacana tersebut.

"Ketua DPR/Puan M;agar wacana masa jabatan Presiden 3 periode dikaji di komisi II DPR.Tapi baiknya DPR focus hadirkan UU yg benar2 berkwalitas dan dihajatkan Negara/Rakyat," cuit Hidayat.

Baca Juga: Blak-blakan! Teroris Zulkarnen Ungkap Misi Rahasia Tim Khusus Pengeboman

Masih dalam cuitan yang sama, Hidayat juga menyebut jika wacana tersebut telah ditolak mentah-mentah oleh Presiden Joko Widodo sendiri.

Hal itu dibuktikan Hidayat dengan mengunggah sejumlah tangkapan layar berita terkait tanggapan Presiden Jokowi soal wacana tersebut.

"Soal masa jabatan Presiden 3 periode, sudah ditolak keras olh @jokowi. Dan masa jabatan Presiden domain MPR," sambung politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut.

Baca Juga: Jauh dari Keramaian, Bunker Milik Teroris Upik Lawanga Ditutup Terpal

Tak hanya Hidayat, politisi Partai Gerindra Fadli Zon pun turut menanggapi wacana tersebut lewat cuitan di akun Twitter pribadinya.

Anggota DPR RI tersebut bahkan melayangkan kritik dan sindiran dan menyebut jika jabatan presiden agar dibuat seumur hidup saja.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA Twitter @fadlizon Twitter @hnurwahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x