Mardani Ali Sera hingga Riza Partia Ucapkan Selamat Untuk Windy Cantika Peraih Mendali di Olimpiade Tokyo 2020

25 Juli 2021, 05:00 WIB
Beberapa politikus mengaku bangga dengan kesuksesan Windy Cantika Aisah meraih mendali di Olimpiade Tokyo 2020 /REUTERS/Edgard Garrido

PR CIREBON - Windy Cantika Aisah mengharumkan nama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

Pasalnya, Windy Cantika Aisah memenangkan mendali perungu di cabang olahraga angkat besi pada Olimpiade 2020.

Windy Cantika Aisah menjadi atlet pertama yang menyumbangkan mendali untuk Indonesia di Olimpiade 2020.

Baca Juga: Anne-Marie Berpikir Lagu Kiss My 'Uh-Oh' Terdengar 10 Kali Lebih Baik Berkat Little Mix

Prestasi yangh diraih Windy Cantika Aisah pun memperoleh banyak pujian.

Beberapa politikus pun mengaku bangga dengan kesuksesan Windy Cantika Aisah.

Salah satunya politikus PKS Mardani Ali Sera yang bangga terhadap Windy Cantika Aisah.

Baca Juga: Penulis Amerika Sebut Tiongkok Tengah Bangun 3 Laboratorium Mirip Institut Virologi Wuhan

"Alhamdulillah, medali pertama utk Tim Indonesia di Olimpiade #Tokyo2020," tulisnya dikutip PikiranRakyat-Cirebon.com dalam akun Twitter @mardanialisera.

"Lifter putri Windy Cantika Aisah menyumbang medali pertama untuk kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020. Di kelas 49 kg, menyabet medali perungu," sambungnya.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria juga ikut memberikan selamat.

Baca Juga: Jadi Lebih Dekat dengan Keluarga, Camila Cabello Akui Bersyukur pada Lockdown Covid-19

Ia juga menyebutkan Windy Cantika Aisah menunjukan jika Indonesia kuat.

"Mbak Aisah dan tim bikin seluruh warga bangga. Terima kasih Mbak Windy Aisah sudah menunjukan kita Indonesia bangsa yang kuat," ungkapnya.

Bertanding di Tokya International Forum, Windy Cantika Aisah mengkuti kelas 49 kilogramm di Olimpiade Tokyo 2020 dan berhasil membukukan total angkatan 194 kilogram.

Baca Juga: Buntut Laporan Adam Deni, Jerinx SID Diminta Hadir ke Polda Metro Jaya Senin Depan

Perempuan kelahiran 11 Juli 2002 itu ternyata telah memecahkan rekor remaja dunia sebanyak dua kali dalam satu tahun pertamanya.

Rekor tersebut ditorehkannya ketika bertanding di Pattaya, Thailand dan di Filipina.

Berdasarkan catatan rekor yang ditoreh nya di usia muda tersebut, membuat Windy Cantika Aisah disebut-sebut sebagai penerus Sri Wahyuni.

Sri Wahyuni sendiri diketahui memiliki rekor total angkatan mencapai 187 kilogram.***

Editor: Tita Salsabila

Tags

Terkini

Terpopuler