Dilepas Vice President KAI Daop 3 Cirebon, Mengintip Napak Tilas Jalur Sepur-Indramayu, Jatibarang-Karangampel

- 15 November 2023, 08:33 WIB
Dilepas Vice President KAI Daop 3 Cirebon Mengintip Napak Tilas Jalur Sepur-Indramayu, Jatibarang - Karangampel
Dilepas Vice President KAI Daop 3 Cirebon Mengintip Napak Tilas Jalur Sepur-Indramayu, Jatibarang - Karangampel /Andik sc prmn/

SABACIREBON-Vice President KAI Daop 3 Cirebon, Dicky Eka Priandana melepas rombongan Napak
Tilas Jalur KA Non-Aktif Indramayu, Rabu 15 November 2023.

Persisnya Napak Tilas Jalur Sepur Dari Jatibarang - Indramayu dan Jatibarang - Karangampel.

Napak Tilas ini dengan mengajak peran serta Pemerintah Daerah. Maka PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengajak bersama komunitas pecinta kereta api wilayah Cirebon ( RPS Korwil Cirebon, RF Tegal, Edan Sepur Cirebon dan KRD 3), Komunitas Cirebon History dan Media Cirebon serta Media Indramayu.

Baca Juga: Pagi Ini Langit Mendung dan Gerimis Turun di Beberapa Titik di Wilayah Cirebon, Wapadai Ini..

Rombongan dilepas sekira pukul 07.30 WIB dengan disaksikan jajaran pimpinan di lingkungan KAI Daop 3 Cirebon.

Vice President KAI Daop 3 Cirebon, Dicky Eka Priandana, menyebutkan, kegiatan tersebut berawal dari keinginan untuk melestarikan, mengamankan, dan mengoptimalkan pemanfaatan aset di jalur Jatibarang-Indramayu dan Jatibarang-Karangampel.

Kegiatan Napak Tilas ini diisi dengan kunjungan ke aset peninggalan bersejarah yang masih bisa dijumpai. Seperti bekas Stasiun Lohbener dan Stasiun Indramayu, serta melihat bekas halte Karangampel.

Baca Juga: Shopee 11.11 Big Sale, Pesanan Ekspor Brand Lokal dan UMKM Meningkat Lebih dari 4 Kali Lipat

“Kegiatan Napak Tilas ini untuk menggali kembali riwayat sejarah jalur ini dan mendokumentasikan aset peninggalan bersejarah yang masih tersisa serta untuk kepentingan pengamanan asset," ujar Dicky didampingi Ayep Hanapi Manager Humas Daop 3 Cirebon.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x