Tabligh Akbar Hanan Attaki di Masjid Raya Attaqwa Mendadak Batal, Begini Sikap GP Ansor Kota Cirebon

- 3 September 2022, 09:36 WIB
Tablig Akbar Konser Langit Ust. Hanan Attaki LC di Masjid Raya Attaqwa Kota Cirebon mendadak batal sehari sebelum acara digelar
Tablig Akbar Konser Langit Ust. Hanan Attaki LC di Masjid Raya Attaqwa Kota Cirebon mendadak batal sehari sebelum acara digelar /tangkapan layar Instagram @daqu_cirebon

 

SABACIREBON – Tabligh Akbar Konser Langit Ust. Hanan Attaki LC di Masjid Raya Attaqwa Kota Cirebon mendadak batal.

Pengumuman pembatalan acara terkesan mendadak sebab dilakukan H-1 atau sehari sebelum acara digelar.

Informasi pembatalan Tabligh Akbar Konser Langit Ust. Hanan Attaki LC diunggah di media sosial PPPA Daarul Quran Cirebon.

Di akun Instagram @daqu_cirebon pada Jumat 2 September 2022 disebutkan acara tersebut di-reschedule.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Ciayumajakuning Hari Ini Sabtu 3 Agustus 2022

Berikut ini unggahan lengkap pengumuman pembatalan Tabligh Akbar Konser Langit Ust. Hanan Attaki LC di akun @daqu_cirebon.

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh..

Bismillah..

Acara Tabligh Akbar bersama Ust. Hanan Attaki LC (Founder Shift Pemuda Hijrah) pada Sabtu 3 September 2022 di Masjid Raya Attaqwa Cirebon di RESCHEDULE dengan waktu pelaksanaan selanjutnya yang akan kami informasikan kemudian.

Berikut informasi RESCHEDULE acara tersebut. Terima kasih Jazakumullah Khairan Katsiran.

Waalaikumussalam Warahmatullah Wabarakatuh

Sementara itu dikutip dari klikciayumajakuning.com, Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Cirebon menolak kedatangan Ustadz Hanan Attaki.

Baca Juga: Ini 20 Calon Penerima Beasiswa Al Azhar Kairo

Ketua GP Ansor Kota Cirebon, Abdul Sholeh menuturkan, penolakan tersebut dilatarbelakangi karena Ustadz Hanan Attaki diduga merupakan eks Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).

Selain itu juga, dalam ceramahnya mengandung unsur provokatif dan juga sangat kontroversial.

"Ini dibuktikan dengan beberapa video ceramahnya di kanal YouTube," ujar Sholeh, Rabu 31 Agustus 2022 dikutp dari klikciayumajakunin.com.

Dijelaskan Sholeh, ini merupakan upaya preventif GP Ansor Kota Cirebon dalam menjaga keberlangsungan kerukunan masyarakat serta Kondusifitas di Kota Cirebon.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Bodebek Hari Ini Sabtu 3 Agustus 2022

Sholeh menambahkan, pihaknya akan melayangkan surat penolakan kepada Pemerintah Daerah Kota Cirebon, kepolisian hingga stakeholder lainnya.

"Kepada Pemkot Cirebon dan lepolisian agar tidak mengizinkan acara tersebut," tegasnya.

Sebelumnya, tabligh akbar bertajuk Konser Langit Ustadz Hanan Attaki ditolak dibeberapa daerah di Jawa Timur seperti, Situbondo, Gresik, Jember dan Sidoarjo. Sedangkan di Jawa Tengah penolakan serupa terjadi di Tegal. ***

Editor: Fabian DZ


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x