Pohon Pisang Milik Warga di Majalengka, Terbilang Aneh Simak di Sini

- 6 Juni 2022, 19:28 WIB
Pohon Pisang di Ligung Majalengka/SABACIREBON
Pohon Pisang di Ligung Majalengka/SABACIREBON /

SABACIREBON- Pemandangan langka kembali terjadi di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Pohon pisang milik warga di Desa Bantarwaru, Kecamatan Ligung tumbuh buah tidak seperti pada umumnya.

Jika biasanya tandan pisang akan tumbuh di bagian ujung batang, tidak demikian dengan halnya dengan pohon pisang di desa itu. Pisang jenis Ambon di Desa Bantarwaru itu muncul dari bagian batang pohon.

Baca Juga: Ini Khasiat Batang Pohon Pisang yang Membuat Harganya Mahal di Amerika

Secara ukuran, buah pisang tak lazim itu memiliki perbedaan dengan pisan pada umumnya. Tandan pisang tersebut, relatif lebih pendek dibanding pisang yang muncul di bagian ujung pohon.

"Jumlah sikatnya sedikit, ada tiga sisir. Karena tandannya juga kan pendek, nggak kaya pisang yang muncul di bagian ujung," kata Abes, warga setempat yang pertama kali menemukan pisang tak lazim itu.

Baca Juga: Simak! 4 Nutrisi Utama Pisang, dari Kalium hingga Antioksidan

Selain jumlah sisirnya yang sedikit, fisik dari buah pisang juga terlihat berbeda dengan pada umumnya. Terlihat bintik-bintik hitam pada bagia buah tersebut.

"Jantung nya juga kaya kerdil gitu. Nggak tau, nanti bakal bisa matang nggak," jelas dia.

Baca Juga: Simak Manfaat Mengonsumsi Pisang dan Minur Air Saat Sarapan di Pagi Hari

Halaman:

Editor: Otang Fharyana

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x