Belum ada Kepastian tentang klub Baru Sadio Mane, Liverpool Tolak Tawaran Bayern Munchen

6 Juni 2022, 18:17 WIB
Belum ada kepastian tentang klub persinggahan Sadio Mane akhir musim panas mendatang./pikiran-rakyat.com /

SABACIREBON-Rumor tentang kepindahan Sadio Mane, striker Liverpool ini makin liar.

Belum ada satupun klub yang bisa memastikan kemana Sadio Mane mendarat setelah menyelesaikan sisa kontraknya 1 tahun lagi dengan Liverpool.

Bahkan,  harapan Sadio Mane untuk mengamankan kepindahan musim panas ke Bayern Munchen telah mendapat pukulan besar setelah Liverpool menolak tawaran Munchen.

Baca Juga: Faisal Marasabessy, Pelaku Penganiaya di Jalan Tol Ditetapkan Jadi Tersangka

Namun sebelumnya, tiga klub disebut-sebut sebagai tempat persinggahan Mane, yakni Bayer Munchen, Borussia Dortmund, dua-dua nya dari Jerman dan Olympique Marseille Prancis.

Dari 3 klub ini, Munchen yang disebut calon terkuat, kendati Mane meminati raksasa Lique 1, Olympique.

Hanya saja seperti yang dilaporkan Times lewat Mirror,  kepindahan Mane terganjal ketidaksepakatan nilai kontrak.

Baca Juga: Bagaimana Jika Importir Kedelai Diwajibkan Menyerap Kedelai yang Diproduksi Petani

Beberapa klub tidak mau menawar tinggi, karena begitu selesai bermain di Anfield tahun depan, status Mane juga free transfer.

Makanya, Bayer Munchen hanya menawar 25 juta pound dengan opsi 21 juta pound sebagai kontrak dan 4 juta pound dibayarkan jika klub sukses berkiprah menjuarai Liga Champions.

Manajemen Liverpool terang saja menolak tawaran itu dan menganggapnya sebagai kerendahan yang tidak sebandingkan dengan nilai pasar Mane yang sudah memenangkan banyak trophy.

Baca Juga: Gara-gara Ini Ukraina Gagal Lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar, Kalah dari Wales 0-1

Mirror akhirnya menulis, pejabat Liverpool tidak menggubris tawaran itu, yang jauh dibawah penilaian mereka  terhadap Mane.

Liverpool juga tidak memberikan janji-janji apapun kepada Munchen mengenai harga yang bersedia mereka tetapkan.

Bahkan Liverpool disibukkan dengan klausul yang sama dengan Mane terhadap Mohammed Salah yang juga kontraknya akan berakhir dan Liverpool disibukkan dengan upaya untuk memboyong Raphinha, pemain asal Brazil yang saat ini tengah merumput di Leeds.

Baca Juga: Baru Tahu ya? Nih Terbaru Pesan WhatsApp Bisa Diedit Tanpa Ketahuan

Sebaliknya, Munchen tetap bersemangat untuk menyegel kesepakatan dengan Mane.

Namun skim perjanjian dan formulasi untuk menarik Mane sepenuhnya berada di pihak Munchen.

The Bavarian, harus menstimulir kesepakatan dengan Liverpool yang tampaknya tidak mau mengalah pada pendirian mereka saat ini.

Baca Juga: Kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jabar Digeledah

Memang setelah berakhirnya Liga Premier Inggris dan perebutan piala Champions, spekulasi tentang masa depan Sadio Mane tersebar dengan luas.

Tiap hari media olahraga, nasional dan luar negeri menulis tentang kontrak Mane, menyusul kontraknya yang terhenti dengan Liverpool.

Editor: Aria Zetra

Sumber: Mirror

Tags

Terkini

Terpopuler