WHO Klaim Virus Corona Berasal dari Hewan, AS Ngotot Terus Lakukan Penyelidikan Serius

- 28 April 2020, 13:30 WIB
POTRET Presiden Amerika Serikat, Donald Trump
POTRET Presiden Amerika Serikat, Donald Trump /AFP/File / JIM WATSON

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan bahwa Tiongkok sebagai negara asal mula wabah Covid-19 seharusnya dapat menghentikan virus corona sebelum melanda seluruh negara di dunia.

Ia mengungkapkan, negara yang dipimpinnya itu, Amerika Serikat saat ini tengah melakukan "penyelidikan serius" atas apa yang terjadi.

"Kami melakukan penyelidikan yang sangat serius. Kami tidak senang dengan Tiongkok," kata Trump pada konferensi pers Gedung Putih.

Baca Juga: Peningkatan Covid-19 Masih Terjadi di Bekasi, Ridwan Kamil Perpanjang PSBB Bodebek

Trump menambahkan, pihaknya percaya virus corona bisa dihentikan dengan cepat sehingga tidak akan menyebar ke seluruh dunia.

Sebelumnya, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan seluruh bukti yang ada menunjukkan, virus yang menyerang sistem pernafasan ini berasal dari hewan di Tiongkok pada akhir tahun lalu.

WHO juga menyebut virus ini bukan virus yang sengaja dibuat di laboratorium.

Baca Juga: TXT Umumkan Comeback dengan Album Bertajuk The Dream Chapter: Eternity

"Semua bukti yang ada menunjukkan bahwa virus tersebut berasal dari hewan dan tidak dimanipulasi atau dibangun di laboratorium atau di tempat lain," kata juru bicara WHO Fadela Chaib.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x