Usai Adanya Serangan Bom di Luar Masjid Kabul, Taliban Sebut Berhasil Hancurkan Markas ISIS-K

- 5 Oktober 2021, 13:20 WIB
ILUSTRASI - Taliban mengungkapkan bahwa mereka telah berhasil menghancurkan markas ISIS-K, usai adanya serangan bom.
ILUSTRASI - Taliban mengungkapkan bahwa mereka telah berhasil menghancurkan markas ISIS-K, usai adanya serangan bom. /REUTERS/Jorge Silva

PR CIREBON – Taliban mengumumkan bahwa mereka berhasil menghancurkan markas ISIS-K di ibukota Afghanistan, Kabul.

Tindakan Taliban itu hanya beberapa jam setelah serangan bom yang dilakukan ISIS-K di sebuah masjid di ibu kota Afghanistan yang menewaskan 5 orang.

ISIS-K mengaku bertanggung jawab atas serangan di luar masjid Eidgah Kabul itu selama upacara peringatan untuk ibu dari juru bicara Taliban, Zabihullah Mujahid.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Pasangan Zodiak Virgo dan Capricorn pada Hari Ini, 5 Oktober 2021

Mujahid mengatakan pejuang Taliban melakukan misi pencarian dan penghancuran di utara dan membantai anggota ISIS-K sebagai pembalasan.

"Sebagai hasil dari operasi, yang sangat menentukan dan sukses, pusat ISIS hancur total dan semua anggota ISIS di dalamnya tewas," kata Mujahid, dilansir PikiranRakyat-Cirebon.com dari Daily Mail.

Saksi mata mengaku mereka mendengar ledakan dan tembakan di Kabul pada saat serangan itu.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Karier Keuangan, 5 Oktober 2021: Scorpio, Sagitarius, dan Capricorn Harus Fokus pada Target!

Menurutnyam pertempuran antara pejuang Taliban dan militan juga ISIS-K berlanjut selama berjam-jam.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x